Find Us On Social Media :

2 Tahun Tidur di Pos Satpam, Pejalanan Hidup Ajik Krisna, Mantan Tukang Cuci Mobil yang Hanya Tamat SMP, Kini Sukses Jadi Pengusaha Kaya Pengoleksi Mobil Mewah Bikin Takjub

By Novita Desy Prasetyowati, Senin, 11 November 2019 | 08:35 WIB

2 Tahun Tidur di Pos Satpam, Pejalanan Hidup Ajik Krisna, Mantan Tukang Cuci Mobil yang Hanya Tamat SMP, Kini Sukses Jadi Pengusaha Kaya Pengoleksi Mobil Mewah Bikin Takjub

Saat berkunjung ke Bali, Anang dan Ashanty juga bertamu ke kediaman Ajik Krisna.

Secara terang-terangan, Ashanty mengungkap kekagumannya pada perjalanan Ajik Krisna.

"Hari ini kita sekeluarga mau gempur rumahnya Ajik Krisna yang kisah hidupnya luar biasa banget dari orang yang susah, tukang cuci piring dan sekuriti, hingga kini mobil mewahnya berpuluh-puluhan," ucap Ashanty seperti yang tampak pada tayangan YouTube The Hermansyah A6 (7/11/2019) lalu.

Baca Juga: Pengusaha Batu Bara, Adik Bungsu Yuni Shara dan Krisdayanti Akhiri Masa Lajang

Dengan polosnya, Arsy, putri Anang dan Ashanty mengaku rumah mewah sang pengusaha layaknya taman safari.

"Kayak taman safari," ujar Arsy saat diajak berkeliling rumah Ajik Krisna yang besar dan mewah.

Saat berkunjung ke rumah Ajik Krisna, Anang dan Ashanty mendapatkan buku yang berisi perjalanan hidup Ajik Krisna.

Baca Juga: Krisdayanti dan Yuni Shara Jualan Dawet di Acara Siraman sang Adik yang Merupakan Pengusaha Batu Bara, Pembawa Acara: Nggak Biasanya yang Jualan Artis!

Buku berjudul Ajik Cok terbitan Kompas Gramedia itu pun diakui Anang Hermansyah sebagai buku yang berharga.

"Dari tukang cuci mobil, tinggal di hotel 2 tahun, di pos sekuriti," ujar Ajik Krisna.

Keterangan Ajik itu membuat Ashanty kaget dan kagum dengan awal mula karier sang pecinta mobil mewah itu.

Baca Juga: Beli iPhone 11 Seharga Rp 60 Juta, Anak Uya Kuya Justru Diusir Hingga Dituding Orang Gila: Kita ke Pos Satpam Aja!