Grid.ID - Mantan istri Raul Lemos, Atha atau Shechah Sagran, tiba-tiba buka suara pasca suami Krisdayanti berkali-kali curhat soal perselingkuhan.
Bak membenarkan, unggahan sang Mantan Istri ini makin memancing dugaan ada masalah di rumah tangga Raul Lemos.
Apalagi, kata-kata mantan istri Raul Lemos ini ibaratnya seperti tamparan bagi curhatan suami Krisdayanti yang beberapa waktu belakangan kerap diposting di Instagram.
Sebagaimana diketahui, 24 Oktober 2019 lalu, Raul memposting soal sindiran perselingkuhan yang langsung bikin geger media sosial.
Pasalnya, kutipan perselingkuhan yang diunggah Raul ini tak main-main.
Kutipan yang diunggah Raul ini mengisyaratkan bahwa selingkuh adalah penyakit kambuh-kambuhan.
"Sekali selingkuh, sudah pasti akan selingkuh lagi dan lagi," demikian bunyi kutipan yang diunggah Raul.
Kutipan ini tadinya diposting Raul di upate Instagram Story miliknya.
Namun, belakangan update-an tersebut langsung dihapus oleh Raul.