Sarita Abdul mukti tampil dengan fashion hijab kece bergaya kasual, kenkana kacamata oversized berwarna hitam.
Seperti yang terlihat, mantan istri Fashisal Haris itu tampak mengenakan hijab berwarna hitam yang dipadukan dengan busana berwarna putih, lengkap dengan pemakaian ikat pinggang berlapis emas.
Mempermanis penampilannya kali ini, pemakaian outer berwarna pink menjadi pilihannya.
Nah, tapi menariknya nih, janda kaya yang kini dikabarkan dekat dengan Vicky Prasetyo itu tampak menenteng sebuah tas berwarna hitam yang sangat eyecatching.
Menurut pantauan Grid.ID, tas tersebut merupakan koleksi dari brand ternama dunia, Hermes.
Diketahui dari web tradesy.com, tas branded tersebut rupanya dibanderol dengan harga 240 juta rupiah.
(*)