Find Us On Social Media :

Tol Cipali Makan Korban Lagi, Sopir Bus Sinar Jaya yang Selamat dari Maut Sempat Dengar Penumpang Teriak Histeris Sebelum Serempet Bus Arimbi: Saya Gak Tau Asal Usulnya Gimana..

By Nopsi Marga, Kamis, 14 November 2019 | 19:29 WIB

Sanudin, sopir bus Sinar Jaya yang masih selamat dalam maut Tol Cipali

Selama menunggu ambulans datang, Sanudin mengaku tak tahu jika ada korban tewas dalam kecelakaan tersebut.

Setelah mendengar banyak korban berjatuhan, Sanudin merasa sangat sedih dan kecewa.

"Awalnya saya enggak tahu pak. Tapi katanya ada yang meninggal, sedih saya pak. Mau gimana, saya juga enggak mau begini," ujarnya.

Baca Juga: Misteri Batu Bleneng di Tol Cipali KM 181-182 : Dikabarkan Makan Korban Jiwa Saat Akan Dipindah sampai Mitos Sumbat Mata Air Raksasa

Meski dirinya yang menyebabkan kecelakaan, Sanudin membantah hal tersebut.

Ia mengaku bahwa tak mengantuk sama sekali selama mengemudikan bus PO Sinar Jaya.

Sanudin mengaku, sebelum kecelakaan terjadi, pandangan matanya tak jelas.

"Enggak ngantuk Pak, cuma memang kaya seliwir-seliwir ke mata karena tiba-tiba saja saya masuk ke tengah dan menabrak," terang Sanudin.

Baca Juga: Fotonya Viral, Begini Kisah Bripa Wawan, Polisi yang Tertidur Setelah Bertugas di Tol Cipali

(*)