Dan kamu akan dibuat kagum melihat pintu bisa menutupi tangga sehingga terkesan lebih luas.
Dan di balik pintu inilah kamu akan melihat rak buku dan pijakan tangga terhubung.
Soal pencahayaan tak usah diragukan lagi, rumah ini menggunakan jendela besar untuk menghasilkan cahaya alami dalam jumlah banyak.
( BACA JUGA: Rumah Ini Cuma Segede Kontainer Truk, Siapa Sangka Fasilitas di Dalamnya Kece Nian )
Sementara itu, keseluruhan lantai berwaran abu-abu terang yang bermaterialkan semen ekspos.
Menurut sang arsitek, Fit Slim menunjukkan kehidupan spasial dan identitas meski dalam keterbatasan.
Baginya rumah sebagai tempat tinggal difungsikan untuk mengisi ruang-ruang sisa kecil di blok kota.
Tak hanya itu, rumah juga harus memberikan kenyaman di saat meningkatnya warga urban di perkotaan. (*)