Grid.ID - Bukan Barbie Kumalasari namanya kalau tak membuat heboh khalayak heboh.
Usai membuat berbagai kontroversi yang sudah tak terhitung lagi jumlahnya, Barbie Kumalasari kini membuat heboh dengan penampilan barunya.
Akhir-akhir ini, Barbie Kumalasari tampil di tv dengan bibir yang terlihat agak bengkak bak disengat tawon.
Diduga, bibir artis 37 tahun itu bengkak lantaran baru saja mengikuti proses sulam bibir di sebuah klinik kecantikan.
Namun saat tampil di acara TV, Barbie Kumalasari justru mengungkap 'alasan' sebenarnya di balik bibirnya yang bengkak.
Di hadapan kamera, istri Galih Ginanjar itu mengaku baru saja kena kiriman santet.
Pengakuan tersebut diungkap Barbie saat hadir di acara Pagi-pagi Pasti Happy yang tayang di kanal Youtube Trans TV Official pada Minggu (17/11/2019).