Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Beberapa penumpang terlihat melarikan diri dengan panik ketika atap bandara tiba-tiba ambrol.
Dilansir Grid.ID dari South China Morning Post, insiden tersebut terjadi setelah angin kencang merobek atap di sebuah bandara di Tiongkok timur.
Bandara Changbei di Nanchang, Provinsi Jiangxi, dilanda angin kencang pada hari Minggu (4/3/2018).
Dalam rekaman video yang dibagikan di media sosial, penumpang menjerit dan berlari dengan panik.
Para penumpang kaget setelah penutup atap di pintu masuk ke aula keberangkatan ambruk selama badai.
(BACA : Seorang Penulis Terkenal Buat Pesan Tak Biasa Karena Takut Dikubur Hidup-hidup)
Ramalan cuaca mengatakan angin mencapai kecepatan lebih dari 30 meter per detik pada hari itu.
Kecepatan tersebut setara dengan badai hebat.
Tidak ada yang dilaporkan terluka dalam insiden itu.
Seorang juru bicara bandara mengatakan bahwa penerbangan dihentikan sementara.