Find Us On Social Media :

Bak Patriot Zaman Dulu, Yuni Shara Tampil Cantik dalam Balutan Seragam Serba Hijau Saat Rayakan Hari Guru Nasional di PAUD yang Didirikannya

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Senin, 25 November 2019 | 11:42 WIB

Bak Patriot Zaman Dulu, Yuni Shara Tampil Cantik dalam Balutan Seragam Serba Hijau Saat Rayakan Hari Guru Nasional di PAUD yang Didirikannya

Grid.ID – Pada Senin (25/11/2019), masyarakat Tanah Air merayakan Hari Guru Nasional, tak terkecuali penyanyi Yuni Shara.

Hari Guru Nasional kali ini terasa begitu istimewa lantaran dirayakan oleh Yuni Shara di sekolah PAUD (Pendidikan Usia Dini) yang didirikannya.

Ya, tak banyak yang tahu jika Yuni Shara mengelola sebuah semiformal yang ia namakan PAUD Cahaya Permata Abadi.

Baca Juga: Tampil di 90's Festival, Warna Ingatkan Lagu '50 Tahun Lagi' Bukan Milik Raffi Ahmad dan Yuni Shara

Siapa menyangka, sekolah yang berada di Batu, Jawa Timur tersebut sudah berjalan selama 7 tahun belakangan.

Tak hanya menampung anak-anak PAUD, sekolah ini juga menyediakan penitipan anak dan mengkhususkan pendidikan TK atau Taman Kanak-kanak.

Fakta ini terungkap dalam obrolan Yuni Shara bareng Ussy Sulistiawaty yang tayang di YouTube Ussy Andhika Official pada 5 November 2019 lalu.

Baca Juga: Sempat Tak Diizinkan Sang Putra untuk Punya Pacar Baru, Yuni Shara Kini Diminta Sang Buah Hati untuk Mencari Pendamping Hidup

"Udah 7 tahun aku punya sekolah," ujar sang penyanyi saat disinggung Ussy mengenai sekolah miliknya.

Awalnya tak pernah merencanakan untuk mendirikan sekolah formal secara serius, Yuni Shara bersyukur dengan apa yang kini dicapai sekolah tersebut.

Terbukti dalam kurun waktu 7 tahun, PAUD Cahaya Permata Abadi sudah mendapat akreditasi A serta memiliki ratusan anak didik dengan 14 pengajar profesional.

Menariknya, dengan seabrek fasilitas tersebut, sekolah ini hanya mematok biaya pendidikan sebesar Rp 3.500.

"Itu berkembang sampai sekarang sudah dengan akreditasi A," terang Yuni Shara dilansir YouTube Ussy Andhika Official.

Baca Juga: Sudah 11 Tahun Ibunya Betah Menjanda, Anak Bungsu Yuni Shara Akhirnya Ungkap Keinginan Punya Papa Baru, Yuni: Kemarin-kemarin Nggak Boleh..

"Anak muridku sudah ada 100 lebih dengan biaya sekolah cuma Rp 3.500. Dan sekolah itu memang nonprofit," jelasnya kemudian.

"Di situ ada Play Group, TK, sama tempat penitipan anak. Gurunya ada 14 orang dan semuanya sarjana PAUD," tandasnya.

Bak bukti cintanya pada PAUD Cahaya Permata Abadi yang didirikannya, Yuni Shara baru-baru ini menggelar acara khusus di sekolahnya bertepatan dengan Hari Guru Nasional.

Baca Juga: Rahasianya saat Masih Bersama Yuni Shara Dibongkar Ozy Syahputra, Raffi Ahmad Panik!

Seperti tertampil dalam unggahan Instagram pribadinya @yunishara36 pada Minggu (24/11/2019) kemarin.

Tak sendiri, penyanyi 47 tahun itu merayakannya bareng para guru yang mengajar di sekolah tersebut.

Bersamaan dengan unggahannya itu, Yuni pun menuliskan sebuah pesan manis untuk mereka di Hari Guru Nasional.

Guru-guru kesayanganku, kebanggaanku... Terima kasih sudah menjadi perpanjangan tangan Tuhan dalam mengajar & mendidik murid-murid PAUD @cahayapermataabadi.

Selamat Hari Guru Nasional #25november2019,” tulisnya di kolom caption.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Marshanda Dihujat Gara-gara Foto Seksi Seolah Tanpa Bra Sampai Sosok Mantan Suami Pertama Yuni Shara yang Jarang Terekspos!

Tak kalah menarik, Yuni Shara rupanya menyiapkan penampilan khusus di peringatan Hari Guru Nasional tersebut.

Bagaimana tidak, ibu 2 anak tersebut menjelma bak patriot zaman dulu dengan mengenakan setelan berwarna hijau army yang ia padukan dengan peci berhias bendera merah putih.

Bukan hanya Yuni Shara, para guru PAUD Cahaya Permata Abadi juga tampil tak kalah menarik dengan mengenakan seragam berwarna cokelat krem yang dipadukan dengan hijab hijau muda.

Baca Juga: Hanya 4 Bulan Jadi Suami Yuni Shara, Inilah Mantan Suami Pertama Kakak Krisdayanti, Raymond Manthey yang Kini Lenyap Bak Ditelan Bumi

Usut punya usut, hijab yang dikenakan para guru ternyata adalah hasil karya murid dan orang tua di sekolah tersebut.

O ya.. di foto ini, semua guru memakai kerudung/hijab, hasil buatan siswa siswi bersama wali murid (parenting).

"Belajar mengenal alam dengan membuat ECOPRINT, kain yang diprint dengan daun & bunga yang sudah tidak terpakai, lalu dibungkus, diikat dan direbus dengan bahan rebusan daun kunyit, kunyit dan jeruk nipis. Maturnuwon,” pungkasnya.

Bagaimana menurutmu tentang penampilan Yuni Shara di peringatan Hari Guru Nasional? Udah mirip patriot zaman dulu, kan? (*)

Baca Juga: Tak Kalah dengan sang Adik, Begini Potret Pernikahan Pertama Yuni Shara dengan Raymond Manthey yang Hanya Bertahan 4 Bulan