Tujuannya adalah untuk memudahkan perawat membersihkan kotoran para lansia.
Karena memang ruangan itu diperuntukkan bagi lansia yang sudah tidak dapat berjalan atau sedang mengalami stroke.
Sehingga para lansia itu umumnya akan buang air besar dan buang air kecil di kasur.
"Dilapisi karpet anti air. Jadi kalau ada yang BAB tinggal disiram. Nanti dibersihkan pakai spon, kemudian dilap pakai kanebo," ujar Agus seperti yang dikutip dari Surya Malang.
Agus pun membantah kalau lansia di tempatnya tidur tidak dengan alas.
"Foto viral di media sosial itu adalah ruangan Perawatan Khusus PK. Ada 19 tempat tidur beton atau semen yang dilapisi spon dan karpet anti air.”
“Jadi tidak benar kalau mereka tidur di atas kasur semen tanpa dilapisi,” kata Agus.
Masih dalam penuturannya, spons atau kasur busa yang melapisi coran semen memang biasanya dilepas saat yang menempati meninggal dunia.