Find Us On Social Media :

Penuh Inspirasi, Inilah Kisah Driver Jempolan Gojek dari Sisi Aspal

By None, Selasa, 26 November 2019 | 19:42 WIB

Kisah Driver Jempolan Gojek dari Sisi Aspal.

Grid.ID - Kondisi jalanan yang tidak terduga, cuaca yang berubah-ubah, hingga karakter penumpang yang beragam adalah makanan sehari-hari yang harus dihadapi oleh para pelaku jasa transportasi, termasuk driver ojek online.

Meski harus menjalani tantangan setiap hari, hal ini tidak menghentikan para mitra driver Gojek untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi penumpang.

Pelayanan prima tersebut paling sering ditemukan di Gojek, yang baru-baru ini didaulat sebagai penyedia layanan on-demand yang paling diandalkan masyarakat berdasarkan riset dari Alvara Research Center pada tahun 2019.

Hal ini tentu tidak mengherankan, mengingat banyak kisah inspirasional di balik atribut hijau tersebut yang menggambarkan dedikasi dan totalitas mereka dalam menjalankan profesinya.

Kisah-kisah itulah yang kemudian membuat para mitra driver Gojek lekat dipandang sebagai #PenjagaAmanah bagi para penumpang.

Kantong serba ada Maman, penyelamat saat di jalanan

Lain kisah, Maman adalah sosok driver Gojek yang sempat viral karena kebaikannya dalam menyediakan layanan terbaik untuk penumpang.

Tak hanya menyediakan atribut keamanan standar seperti helm dan masker, ia menyediakan sebuah kantong serba ada yang berisi aneka persiapan untuk kebutuhan darurat.

Untuk mengantisipasi keadaan darurat, Maman menyiapkan peralatan P3K.

Ia pun menyediakan power bank, payung, sandal, jas hujan, hingga snack untuk para penumpang yang diantarnya.

Tak sampai di situ saja, Maman bahkan bersedia membantu pengendara motor yang kesulitan dengan mendereknya. Semua itu pun dilakukannya tanpa mengharapkan imbalan.

Satu hal yang menjadi pegangan Maman dalam melakukan ini adalah prinsip bahwa hari yang ia jalani merupakan hari terakhirnya untuk berbuat kebaikan.

Imam Suachadij yang bantu persalinan penumpang di mobil

Mitra driver GoCar Semarang yang telah bergabung selama dua tahun ini memiliki sejumlah kisah yang berkesan.

Salah satunya adalah ketika ia harus mengantar seorang ibu yang hendak melahirkan.

“Saat itu jam empat pagi, tiba-tiba orderan masuk dengan lokasi penjemputan di pinggir jalan. Jujur saya bingung, tapi dari jauh saya lihat ada seorang perempuan sedang berbaring di jalan ditemani seorang pria di sampingnya,” kata Imam dalam keterangan tertulis yang diterima Grid.ID.

Meskipun panik, Imam berusaha untuk menenangkan sang ibu dan membawanya ke rumah sakit.

Sesampainya di rumah sakit, sang suami yang menyusul dengan sepeda motor belum tiba.

Imam langsung memanggil suster untuk membawa sang ibu ke ruang UGD.

Namun belum sempat diangkat, air ketubannya sudah pecah di dalam mobilnya jalan satu-satunya adalah melahirkan sang bayi di tempat, yakni di dalam mobil Imam.

Imam mengaku bangga bisa membantu penumpangnya melahirkan dan tidak mengenakan biaya sepeser pun kepada pasangan tersebut.

Kisah inspiratif kebaikan para #PenjagaAmanah ini ditemui setiap hari oleh para penumpang.

Gojek pun mengapresiasi kontribusi dan kebaikan para mitra driver dalam melayani penumpang ataupun dalam keseharian mereka melalui program Driver Jempolan.

Para penumpang pun bisa mengajukan driver yang ditemuinya sebagai Driver Jempolan dengan membagikan kisahnya kepada Gojek.

Lihat inspirasi kebaikan dan kontribusi positif dari #PenjagaAmanah dan Driver Jempolan lainnya di halaman ini.

(*)