"Itu mengajariku untuk merangkul perbedaan, kerentananku, perbedaan yang ada, keunikanku, dan lain-lainnya," ujarnya.
Baca Juga: Tanggapi Darah Campuran Tiga Negara yang Dimiliki Agnez Mo, Sahrul Gunawan: Jerman dari Mana?
Namun usai diunggah, banyak netizen langsung fokus pada ucapan Agnez Mo yang mengaku tidak berdarah Indonesia.
Akibatnya berbagai komentar langsung menyerbu sang penyanyi.
Salah satunya dari paranormal bernama Mbah Mijan yang ikut berkomentar perihal pernyataan Agnez dalam laman akun Instagram pribadinya.
Mulanya, mbah Mijan menyatakan jika dirinya ialah pendukung Agnez, namun kata-kata tersebut nampaknya ada maksud tersembunyi.
"AGNEZ MO, MBAH MIJAN PENDUKUNGMU!!!,"⠀⠀⠀"Dikatakan bahwa Agnez mengaku tidak punya darah Indonesia, Mbah sangat membenarkannya," tulis mbah Mijan dalam keterangan di Instagramnya yang diunggah pada Senin (25/11/2019).
Baca Juga: Agnez Mo Tampil Seksi dengan Kulit Gelap Eksotis di Red Carpet American Music Awards 2019
"Sebab, siapapun yang berdarah Indonesia, tak akan bicara begitu,"
"Mbah menduga, Singer cantik idolaku ini sudah terjangkit aliran music "Illuminati", sukses for u Agnez Mo kuuum," tambah mbah Mijan.