Find Us On Social Media :

Wacana Klinik Mak Erot Dijadikan Tempat Wisata Kesehatan oleh Menkes Terawan, Tompi: Saya Harap Itu Bercanda!

By Arif Budhi Suryanto, Kamis, 28 November 2019 | 08:13 WIB

Wacana Klinik Mak Erot Dijadikan Tempat Wisata Kesehatan oleh Menkes Terawan, Tompi Beri Tanggapan: Bercanda!

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengungkapkan maksudnya untuk mengembangkan wisata kesehatan di Indonesia.

Langkah ini diambil untuk mendukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif agar dapat meningkatkan jumlah wisatawan.

Kementerian Kesehatan pun merancang peta jalan pengembangan wisata kesehatan yang terdiri dari empat aspek, yakni

1. Wisata medis2. Wisata kebugaran dan jamu3. Wisata olahraga pendukung kesehatan4. Wisata ilmiah kesehatan

Baca Juga: Unggah Foto Jadul, Wajah Dewi Perssik Saat Usia 18 Tahun Panen Pujian

Khusus untuk meningkatkan poin ketiga, Menkes Terawan menyebut akan membuat acara kesehatan bertaraf internasional untuk mempromosikan jamu dan teknik kebugaran unik khas Indonesia, salah satunya Mak Erot.

"Rajin-rajin lah membuat kongres Internasional, kemudian itu banyak contohnya, mau Tongkat Ali, Purwaceng, atau Mak Erot,"

"Pakai teknik-teknik yang lain, yang segar, yang gampang, yang memudahkan orang asing mau datang ke Indonesia," ucap Menkes Terawan seperti yang dikutip dari Tribun Seleb.

Baca Juga: Agnez Mo Ngaku Tak Berdarah Indonesia, Fadli Zon Langsung Ikut Nyinyir: Biasanya Kayak Begitu Malin Kundang, Pasti Durhaka Itu !

Menanggapi kabar ini, penyanyi sekaligus ahli bedah plastik Indonesia, Tompi, ikut berkomentar.

Tompi yang kerap menangani mantan pelanggan Mak Erot berharap keputusan Menkes Terawan ini tidak serius.

"Saya berharap itu bercanda. Karena kalau itu serius, berarti Beliau enggak tahu Mak Erot ngapain," ujar Tompi seraya tertawa saat ditemui di kawasan Blok M, Senin (25/11/2019).

Baca Juga: Satu Pangung dengan Vicky Prasetyo, Zaskia Gotik: Gue Gak Mau Takut Ketipu Lagi!

Pasalnya, banyak mantan pelanggan Mak Erot yang kecewa dengan hasilnya lalu datang ke Tompi untuk minta perbaikan.

"Karena kita sebagai dokter bedah plastik sering mendapatkan korban Mak Erot. Meskipun saya enggak tahu itu Mak Erot yang dimaksud sama atau tidak," kata Tompi, seperti dikutip dari Sosok.id.

Terkait praktik Mak Erot, Tompi mengatakan tak mungkin metodenya hanya dengan diurut saja kemudian alat vital membesar.

"Tidak mungkin diurut doang tiba-tiba penisnya gede. Ternyata ada sesuatu yang disuntikkan secara tidak sadar. Mengurut sambil dia nyuntik," tambah Tompi.

Baca Juga: Bak Tak Bisa Move On, Vicky Prasetyo Mengaku Sedih Kehilangan Zaskia Gotix yang Disebutnya Sempurna Memiliki Hati yang Baik Hingga Body Bagai Lobster Ciawi!

Dari situ lah, alat vital pelanggan Mak Erot mulai tumbuh tidak wajar hingga membuat bentuknya tidak karuan.

"Kemudian bisa tumbuh jaringan baru dan bentuk penis enggak karuan. Dan sering orang datang ke dokter bedah minta jaringan itu dibersihkan," kata Tompi.

Tapi Tompi berharap yang dimaksud Mak Erot oleh Menkes Terawan berbeda dengan yang dia maksud.

"Mudah-mudahan Mak Erot yang kita maksud beda ya," tegasnya.

Lebih lanjut, Tompi menilai gagasan pengembangan wisata kesehatan belum saatnya diterapkan karena masih banyak yang harus diperhatikan lebih dahulu.

(*)