Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Selulit adalah penumpukan lemak dan air yang terperangkap di bawah kulit.
Hal ini akan membuat permukaan kulit kamu memiliki garis-garis putih seperti kulit jeruk.
Jika ini terjadi, tentunya akan mengurangi percaya diri kamu dalam berpenampilan, karena selulit bisa muncul pada area paha dan betis.
Banyak sekali perawatan yang diklaim dapat membantu menghilangkan selulit ini.
(3 Cara Jitu Menghilangkan Tanda Selulit pada Tubuh, Kamu Wajib Tahu nih!)
Lalu, bagaimana sebenarnya cara mengatasi selulit pada tubuh menurut pakar estetika dr. Fitra Diena?
"Kalau selulit otomatis dia treatmentnya adalah treatment slimming. Yang penting, tujuannya adalah harus menghilangkan timbunan lemak dan air yang ada di permukaan kulit itu," papar dr. Fitra Diena saat ditemui Stylo Grid.ID di Beauderm Aesthetic Clinic, Jakarta, Senin (05/03/2018).
Karena perawatan yang harus dilakukan adalah slimming, maka yang perlu kamu perhatikan adalah pola makan.
"Otomatis juga harus jaga pola makan. Kalau pemilihan makanan, sih, nggak spesifik, yang jelas, sih satu harus makan minimal paling nggak sehari tiga kali. Idealnya dengan jam yang sama setiap hari supaya terbentuk jam biologis jadi tubuh tau kapan harus menyerap makanan dan kapan harus membuangnya," terang dokter Fitra.
Pola makan teratur akan membantu terbentuknya jam biologis supaya metabolisme tubuh tetap baik dan seimbang.
Maka, usahakanlah makan teratur dengan jam yang juga teratur setiap harinya.
(5 Alasan Mengapa Selulit Masih Muncul Meski Badan Kamu Kurus dan Ramping)
"Kalau biasanya tiga kali trus besoknya cuma dua kali itu biasanya nggak bisa kurus, karena tubuh tidak tahu kapan harus menyerap energi. Paling tidak jam biologisnya harus terbentuk, jadwal makan kurang lebih harus sama setiap hari," tambahnya.
Nah, mulai sekarang supaya tidak ada penumpukan lemak dan air di permukaan kulit, jaga pola makan kamu, ya! (*)