Meski begitu, tak sedikit artis dan penyanyi yang memberikan dukungan untuk pelantun 'Matahariku' itu.
Sebelumnya, Agnez Mo mendapat pembelaan dari penyanyi Anji.
Pelantun lagu 'Menunggu Kamu' itu bahkan berbalas pesan langsung dengan Agnez melalui fitur direct message Instagram.
Tak hanya Anji, salah satu penyanyi yang sudah lebih dulu go internasional, Anggun C Sasmi pun turut buka suara.
Dilansir Grid.ID dari unggahan Instagram Story @anggun_cipta pada Rabu (27/11/2019), Anggun C Sasmi tampak membela Agnez Mo.
Hal ini lantaran Anggun C Sasmi juga penah mengalami posisi seperti Agnez yakni dihujat karena melepas status warga negara Indonesia (WNI).
Baca Juga: Dikecam Netizen Setelah Ngaku Tak Berdarah Indonesia, Agnez Mo: Aku Tak Dendam pada Kalian