Find Us On Social Media :

Bahaya Memendam Emosi, Bisa Sebabkan Berbagai Gangguan Kesehatan

By None, Jumat, 29 November 2019 | 17:10 WIB

Ilusi Berbagai Gangguan Kesehatan

Hal pertama yang harus dilakukan adalah menerima kalau setiap orang memiliki emosi.

Contohnya, saat kamu marah pada seseorang atau merasa sedih karena disakiti orang lain.

Emosi atau perasaan apapun yang muncul setelah kejadian tersebut merupakan hal yang wajar.

Selanjutnya kamu bisa mencoba mengekspresikan emosi dengan cara positif tanpa menyakiti diri sendiri.

Misalnya, menggambar perasaan di atas selembar kertas, menyobek kertas, berteriak, memukul bantal, atau biarkan diri kamu menangis.

Kemudian, untuk meningkatkan mood menjadi lebih baik kamu bisa mencoba menonton video lucu atau film favorit.

Jika punya hewan peliharaan, kamu bisa bermain dengannya.

Melakukan hobi juga bisa menajdi cara ampuh untuk menyalurkan emosi dan stres yang dirasakan.

Lakukan apapun hobi kamu, mulai dari berkebun, membuat prakarya, olahraga, menari, hingga bermain video game.

Bisa juga dengan membaca buku yang mewakili berbagai emosi yang kamu rasakan.

Misalnya, membaca buku Kamu Terlalu Banyak Bercanda (KTBB) karya Marchella FP.

Buku yang terbit tahun 2019 itu, merupakan buku kedua Marchella setelah buku Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI).

Jika NKCTHI menceritakan sisi terang tokoh Awan, KTBB akan mengungkapkan sisi gelap dari sosok Awan.

Karena itulah, Marchella mengibaratkan KTBB sebagai “gelap untuk terangnya” buku NKCTHI.

Melalui KTTB, dia ingin menyampaikan bahwa punya sisi gelap tidak selalu buruk, sebab semua orang memilikinya.

Dia ingin menunjukan kalau setiap orang memiliki beragam emosi, seperti kemarahan, kesedihan, perasaan ragu, dan ketakutan.

Bagi yang tertarik, buku KTBB bisa didapatkan secara eksklusif di e-commerce Blibli.com.

Tak hanya KTBB, di sana kamu bisa menemukan buku-buku Marchella FP lainnya.

(Anissa Dea Widiarini)