Find Us On Social Media :

Dikabarkan Dekat dengan Febby Rastanty, Verrell Bramasta: Febby Kriteria Banyak Cowok!

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 29 November 2019 | 20:13 WIB

Verrell Bramasta saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Usai putus dengan Natasha Wilona, artis peran Verrell Bramasta dikabarkan dekat dengan beberapa wanita, termasuk dengan lawan mainnya di sinetron, Febby Rastanty.

Namun putra sulung Venna Melinda ini mengaku bahwa kedekatannya dengan Febby hanya sebatas teman.

"Febby kebetulan emang lawan main aku di sinetron. Kita emang sahabatan," ujar Verrell Bramasta saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2019).

Baca Juga: Athalla Naufal Dikabarkan Putus dengan Sang Pacar, Verrell Bramasta: Masih Cinta Monyet

Akan tetapi, Verrell juga tak mau menutup kemungkinan bila suatu saat keduanya bisa terlibat hubungan asmara.

"Jujur nggak tahu karena yang namanya akting kita pakai perasaan," ungkap Verrell.

"Kalau cinlok kan kita nggak pernah tahu perasaan kita gimana kan. Cuma kalau emang cocok dan nyaman kenapa nggak dilanjutin?" paparnya.

Baca Juga: Tajir Melintir, Verrell Bramasta akan Bangun Rumah 4 Lantai!

Selain itu, Verrell juga mengakui bahwa Febby Rastanty merupakan tipe wanita idaman para pria.

"Waduh yang pasti Febby kriteria banyak cowok, sebagai cewek dia memiliki kepribadian yang baik," ucap Verrell.

Verrell menambahkan, Febby adalah sosok wanita yang pintar, dan asyik diajak sharing tentang ilmu pengetahuan.

Baca Juga: Ungkap Kedekatannya dengan Febby Rastanty, Verrell Bramasta: Anaknya Baik dan Rajin Ibadah!

"Febby orangnya baik, rajin ibadah, pintar juga. Cuma emang sebagai sahabat kita sering curhat, ngobrol ya nyambunglah," tutur Verrell.

"Dia kan anak jurusan hukum UI, kita sering sharing lah pertemanan yang positif buat aku," jelasnya. (*)