Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Priyanka Chopra dan Nick Jonas merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang pertama pada Minggu, (1/12/2019).
Di hari istimewa itu, keduanya kompak saling berbagi pesan manis lewat akun Instagram mereka.
Priyanka Chopra dan Nick Jonas juga turut memamerkan potret pernikahan mewah mereka yang digelar menurut tradisi Amerika dan India.
"Janjiku. Besok hari ini selamanya. Kamu memberikanku kegembiraan, rahmat, keseimbangan, gairah di saat yang bersamaan."
"Terima kasih telah menemukanku. Selamat ulang tahun pernikahan yang pertama suamiku, @nickjonas."
"Dan terima kasih kepada semua orang atas cinta dan harapan baik. Kami merasa diberkati," tulis Priyanka Chopra.
Hal serupa juga disampaikan oleh Nick Jonas, hanya saja lebih singkat.
Pelantun Sucker itu mengunggah foto dirinya yang tengah mengucap janji pernikahan di hadapan Priyanka Chopra.
"Setahun lalu dari hari ini, kami mengatakan selamanya.... Baiklah selamanya tidak cukup lama."