Find Us On Social Media :

Berkat Sikap Baik Hatinya pada Pelanggan, Seorang Pelayan Restoran Mendapat Beasiswa Rp 220 Juta!

By Violina Angeline, Sabtu, 10 Maret 2018 | 16:03 WIB

Pelayan yang dapat beasiswa karena membantu pria tua | Facebook

Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID – Seorang pelayan Wafel House diberi beasiswa sebesar US $16.000 (sekitar Rp 220 juta) dari Texas Southern University.

Beasiswa ini ia terima berkat sikap baik hatinya pada pengunjung restoran yang menghadapi kesulitan.

Dilansir Grid.ID dari Time, foto Evoni Williams, seorang pelayan Waffle House membantu pelanggan tua memotong makanannya menjadi viral.

Evoni tak segan membantu pelanggan yang mengalami kesulitan saat berkunjung ke restoran tempatnya bekerja di Texas, Amerika Serikat.

(BACA: 8 Fakta Perjalanan Karir Gary Oldman, Aktor Terbaik Piala Oscar 2018 yang Meraih Meraih Beasiswa)

Foto Evoni dibagikan oleh seorang pemilik akun Facebook bernama Laura Wolf pada 3 Maret 2018.

Pelayan berusia 18 tahun itu mendapat penghargaan atas tindakan terpujinya itu.

Sebelumnya Evoni telah mengalami kesulitan biaya hidup selama tinggal di kota La Marque.

"Pelanggan seolah berkata, 'Tangan saya tidak berfungsi dengan baik'," kata Evoni Williams menceritakan apa yang ia lakukan.

"Dia membutuhkan saya untuk memotong makanannya. Dan saya melakukannya," ujar Evoni.

Aksi Evoni membantu pelanggannya diabadikan oleh Laura Wolf, seorang pelanggan lain yang duduk di dekatnya.