Grid.ID - Sosok Ardie Bakrie suami Nia Ramadhani yang merupakan anak konglomerat kerap mencuri perhatian publik.
Ardi Bakrie tak hanya jadi pengusaha tajir tetapi juga sangat dekat dengan Nia Ramadhani dan anak-anaknya.
Tak hanya itu, kehidupan rumah tangga Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani yang harmonis juga kerap membuat netizen berdecak kagum.
Meskipun kerap tampil elegan dan cool, Ardi Bakrie tampak tak malu melakukan berbagai hal untuk keluarganya.
Lewat akun Instagram pribadinya, Ardi kerap membagikan momen kebersamaan bersama istri dan ketiga anaknya.
Tak hanya itu, kecintaannya dengan keluarga juga kerap ditunjukkan lewat berbagai unggahan akun Instagramnya.
Meski berstatus sebagai konglomerat dan pengusaha tajir, Ardi Bakrie tak mempermasalahkan kekurangan pasangannya.
Ya, seperti halnya yang belum lama ini viral, Nia Ramadhani ketahuan tak bisa mengupas buah salak.
Mengetahui kekurangan sang istri tersebut, Ardi Bakrie justru menganggapnya sebagai hal yang lucu.
Baca Juga: Putrinya Kirim Pesan Menyayat Hati, Ardi Bakrie Berusaha Tahan Tangis dan Ingin Segera Pulang!