Find Us On Social Media :

Kaget Melihat Tagihan Listriknya Mencapai Rp 590 Juta, Penghuni Rumah Langsung Meninggal Dunia

By Alfa, Minggu, 11 Maret 2018 | 22:49 WIB

Keluarga Gainal Lal Sah

Laporan Wartawan Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin

Grid.ID - Sebuah kejadian aneh dialami oleh seorang pria bernama Gainal Lal Sah (76).

Dirinya didatangi oleh petugas dari perusahaan listrik untuk diminta membayar tagihan listrik.

Seperti dilansir Grid.ID melalui The Telegraph India pada Jumat (9/3/2018), Gainal tak menyangka jika tagihan listriknya akan sangat banyak.

Menurut sebuah laporan yang ada, petugas dari perusahaan Listrik di Bihar Selatan (SBPDCL) telah memberikan surat berisi nominal tagihan padanya.

Tragis, Remaja Tewas Tersengat Listrik, Headphone Meleleh di Telinganya)

Setelah dibuka, Gainal melihat total tagihan dalam 3 bulan terakhir yang tertuang di surat yang keseluruhannya mencapai 2,9 juta Rupee (sekitar Rp 590 Juta).

Gainal kaget dengan nominal tersebut lantas menanyakan pada petugas untuk meninjau ulang tagihan tersebut.

Namun, petugas enggan meninjau ulang dan tetap memaksa Gainal untuk membayar tagihan tersebut.

Gainal yang kaget dan panik melihat jumlah tersebut tiba-tiba jatuh pingsan dan petugas tersebut malah melarikan diri.

(Tiga Pemuda Pergi Tanpa Membayar Tagihan Makanan Tapi Malah Mengirimkan Surat, Isinya Mengejutkan!)

Putranya, Rang Lal Sah melihat ayahnya sudah terbaring di lantai langsung membawanya ke klinik terdekat.