Find Us On Social Media :

Ditinggal Suami karena Anaknya Terlahir Cacat, Senyum Ibu Muda Asal Surabaya Ini Langsung Semringah Begitu Disambangi Arumi Baschin

By Novita Desy Prasetyowati, Sabtu, 7 Desember 2019 | 14:02 WIB

Ditinggal Suami karena Anaknya Terlahir Cacat, Senyum Ibu Muda Asal Surabaya Ini Langsung Semringah Begitu Disambangi Arumi Baschin

Grid.ID - Belum lama ini viral kabar seorang ibu muda asal Surabaya mengaku ditinggal suami karena memiliki anak yang terlahir cacat.

Ibu muda asal Surabaya itu bernama Dina Oktavia (21) yang ditinggal suami dan merawat bayinya yang sakit dan masih berusia 5 bulan.

Bayinya yang bernama Muhammad Pandhu Firmansyah terlahir dengan mengidap sakit hidrosefalus.

Baca Juga: Sibuk Ikut Kegiatan Suami yang Menjabat Wakil Gubernur Jatim, Arumi Baschin Diajak Dinner Saat Memperingati Hari Ikan Bareng Juri Master Chef yang Paling Galak

Tak hanya itu, anak Dina Oktavia juga mengalami kerusakan pada bagian wajah khususnya di bagian bibir, hidung, dan kedua matanya.

Kisah Dina Oktavia mendadak jadi perhatian publik terutama Pemkot Surabaya dan Pemprov Jatim.

Beberapa tokoh publik tampak memberikan bantuan untuk Dina yang merawat anaknya seorang diri.

Baca Juga: Sambangi Sang Sahabat yang Kini Jadi Istri Wakil Gubernur Jawa Timur, Sahrul Gunawan Kaget Lihat Perubahan Arumi Bachsin: Sudah Bisa Jadi Politisi Handal Nih!

Bahkan kini, ibu muda tersebut telah tinggal di rumah yang lebih layak bersama ibu dan anak tunggalnya.

Kini Dina, anak, dan ibu kandungnya telah menempati Rusunawa Gunungsari di Jalan Gunugsari No. 7-9, Wonokromo.

Tak hanya mendapat hunian lebih layak, Dina Oktavia juga mendapatkab bantuan perawatan medis dari Pemkot Surabaya.

Baca Juga: Gaji Suaminya Turun Drastis Setelah Menjadi Bupati Trenggalek, Arumi Bachsin Rela Pangkas Biaya Makeup

Dina pun kini kembali mmembuka usaha kuliner online.

"Sebelumnya kan memang saya bikin usaha sendiri dalam bentuk kuliner seperti minuman kemasan nanti dijualnya via online," katanya.

Hal itu tampak dibenarkan oleh Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP5A) Kota Surabaya, Chandra Oratmangun.

Baca Juga: Vakum dari Dunia Hiburan, Yuk Intip Rumah Arumi Bachsin di Trenggalek, Usai Jadi Istri Wakil Gubernur Jawa Timur

"Kita akan dampingi terus, pinginnya klien tadi jualan online,” kata Chandra Oratmangun beberapa waktu lalu kepada Surya.co.id.

Selain itu, Dina juga mendapatkan bantuan dari Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

"Ada bantuan pribadi dari ibu Wali Kota," kata Chandra, Selasa (3/12/2019).

 Baca Juga: Ajak Arumi Bachsin Jajal Mobil Esemka, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Rela Gelontorkan Rp 300 Juta untuk Memboyong Hasil Karya Anak Bangsa!

Menurut Chandra, perhatian dari Ibu Risma sangat luar biasa, terlebih ia memerintahkan jajarannya untuk terus mendampingi keluarga Dina.

"Mulai dari kesehatannya berarti ada BPJS PBI, kami juga terus dampingi dari Dinas Kesehatan dan Puskesmas, untuk akta kelahiran, KK, sudah disiapkan oleh kecamatan, susu juga sudah kami siapkan," kata Chandra lagi.

Tak hanya mendapat bantuan dari pemkot Surabaya, Dina juga pernah dikunjungi oleh istri Wakil Gubernur Jatim, Arumi Bachsin.

 Baca Juga: Hubungannya dengan Arumi Bachsin Tak Direstui Orang Tua, Artis Tampan Ini Justru Letakkan Kandang Hewan di Ruang Tamunya, Biar Apa?

Sebagai Ketua TP PKK Jatim, Arumi Bachsin mengunjungi ibu muda yang kisahnya viral.

"Setelah bertemu ya senang sekali," ujar Dina kepada Suryamalang, pada Jumat (6/12/2019).

Bertemu dengan Arumi Bachsin, Dina mengaku banyak mendapat motivasi dari istri Emil Dardak itu.

 Baca Juga: Anggun Bak Ratu, Penampilan Arumi Bachsin Kenakan Busana Adat Osing Malah Dibilang Mirip Suzzanna

"Yakin kalau ke depannya, pasti Tuhan memberikan jalan," kata Dina menirukan kata-kata Arumi.

Tak lupa Dina mengucapkan terima kasih secara khusus untuk Arumi Bachsin.

"Bu Arumi terimakasih sudah datang ke sini untuk anak saya," ungkap Dina sembari tersenyum.

 Baca Juga: Dinikahi Pejabat Tajir, Tampilan Rumahan Arumi Bachsin yang Jauh dari Kesan Mewah Sukses Jadi Sorotan

Sementara itu, Arumi mengaku telah lama ingin bertemu dengan ibu muda yang berjuang mati-matian untuk merawat anaknya yang berkebutuhan khusus.

"Masih muda loh, tapi hebat, kuat dan gak patah semangat," terang Arumi Bachsin saat berada di Rusunawa Gunungsari Surabaya.

Dina pun bersyukur banyak pihak yang membantunya.

 Baca Juga: Arumi Bachsin Akhirnya Sandang Gelar Sarjana Setelah 7 Tahun Kuliah

"Saya senang, bersyukur banyak yang peduli," kata Dina. (*)