Saat kita menggigit kuku, kuku terkena bakteri dan patogen di mulut. Hal ini dapat menyebabkan infeksi.
Paronychia adalah tipe yang paling umum dan ditandai dengan pembengkakan, nyeri, kemerahan, dan benjolan nanah.
(BACA : Pentingnya Wanita Usia 20-an Wajib Lakukan Deteksi Kanker Payudara, Kepoin yuk!)
Peradangan saluran pencernaan
Tangan bersentuhan dengan berbagai kontaminan yang jatuh di bawah kuku.
Jadi saat kita memasukkan kuku ke dalam mulut, kita akan menanggung risiko berbagai kondisi seperti mual hingga infeksi lambung.
Gigi bengkak dan radang gusi
Menggigit kuku bisa merusak kantong yang menjaga akar gigi yang bisa menyebabkan gigi rapuh dan terkikis bahkan memicu penyakit gusi. (*)
(Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul : "Hindari Kebiasaan Menggigit Kuku, Ini Risiko Kesehatan yang Akan Terjadi")