Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Kalian penggemar Disney?
Yaps, sebuah brand Amerika ini identik dengan dunia anak-anak yang telah menginspirasi banyak orang dari seluruh penjuru dunia.
Baik itu anak-anak maupun orang dewasa.
Disney menginspirasi melalui cerita-ceritanya yang selalu mengajarkan nilai-nilai kehidupan yang baik.
Dilansir Grid.ID dari laman People, kisah-kisah dari Disney ini menginspirasi seorang wanita bernama Kierra Brown yang berasal dari Florida.
Berawal ketika ia memerankan karakter Princess Tiana dalam The Princess and the Frog pada bulan Oktober 2012 lalu.
Sejak saat itu, Brown telah mengunjungi lebih dari 2000 anak-anak yang dirawat di Rumah Sakit Anak.
Brown melihat secara langsung kegembiraan anak-anak yang dikunjungi seorang Putri ketika mereka sedang sakit.
Hal ini mendorongnya untuk terus membantu orang lain dengan mengenakan kostum Putri Tiana yang ia buat sendiri.
Dengan kostum ala Princess Tiana, Brown mengunjungi sebuah rumah sakit dan bertemu dengan seorang gadis kecil yang sedang berjuang melawan leukimia.
Meskipun telah kehilangan rambutnya, anak itu tetap tertawa dan tersenyum ketika bertemu dengan Brown.
Itu merupakan kunjungan pertamanya.
(BACA: Mengenal Sosok Lady Kitty Spencer, Keponakan Mendiang Putri Diana yang Kini Eksis di Dunia Modeling)
Brown berharap agar komunitasnya mampu berbuat lebih banyak lagi untuk anak-anak.
Oleh karena itu Brown membuat sebuah proyek bertajuk Project Princess yang diikuti oleh para mahasiswa.
Proyek dari Katie Brown ini mendapatkan apresiasi positif dari para orangtua anak-anak yang sedang sakit.
Berkat Kierra Brown, para orangtua itu melihat adanya perubahan yang baik pada anak-anak mereka.(*)