Find Us On Social Media :

Tidak Libur di Akhir Tahun, Reza Rahadian Dipadati Promo dan Syuting Film

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 13 Desember 2019 | 11:55 WIB

Reza Rahadian saat Grid.ID jumpai di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Jelang akhir tahun, sebagian orang memilih berlibur bersama orang-orang terdekatnya.

Namun hal itu tidak berlaku pada aktor Reza Rahadian.

Pasalnya, Reza Rahadian masih disibukan dengan promosi filmnya di akhir tahun.

Baca Juga: Dua Film Reza Rahadian Tayang Bersamaan pada 19 Desember, Reza Rahadian: Ini Pertama Kalinya Saya Mengalami Hal Seperti Ini!

"Wah boro-boro liburan, sibuk promo (film)," kata Reza Rahadian saat Grid.ID jumpai di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Apalagi dua film yang dimainkan oleh Reza akan tayang di bulan Desember 2019 ini.

Ditambah, Reza masih sibuk dengan film terbarunya yang akan tayang pada 2020.

Baca Juga: Jessica Mila Jadi Perempuan Bertubuh Besar dan Insecure, Reza Rahadian Apresiasi Kualitas Akting Sang Lawan Main