Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Lebih dari 10 tahun berkiprah di dunia musik, TVXQ akhirnya buka akun media sosial pribadi yaitu Instagram.
TVXQ adalah boyband Korea Selatan yang sudah berkiprah di dunia K-pop sejak tahun 2003.
Boyband ini menjadi salah satu grup K-pop yang populer di tahunnya.
Namun saat itu, media sosial belum menjamur seperti sekarang.
Baik fans domestik maupun Internasional sedikit kesulitan untuk berkomunikasi dengan sang idol.
(BACA: Cek yuk Idol Kpop yang Akan Comeback di Maret 2018!)
Saat ini, media sosial sudah banyak digunakan oleh masyarakat terutama fans K-pop untuk mengetahui keadaan idol favorit mereka.
TVXQ yang merupakan salah satu boyband lawas pun akhirnya membuka akun media sosial mereka.
Baru-baru ini, Changmin dan Yunho melakukan wawancara dengan majalah Leon setelah sesi pemotretan.
Dilansir Grid.ID dari allkpop, member TVXQ menceritakan alasan mengapa mereka akhirnya membuka akun media sosial.
Changmin yang pertama menjelaskan alasannya mengapa membuka akun media sosial setelah 15 tahun.
(BACA: Sepekan Sejak Heboh Berita Suzy dan Lee Dong Wook, Seorang Reporter Akui Jadi Saksi Kencan Mereka!)
Tentu saja alasan utamanya adalah untuk bisa berkomunikasi lebih dengan publik.
"Sekarang adalah zaman komunikasi.
Aku memulainya karena aku ingin lebih dekat berkomunikasi dengan publik.
Aku ingin perlahan-lahan menunjukkan diriku sebagai aku dalam cara yang alami."
Yunho mengungkapkan alasannya membuka akun media sosial adalah karena fans.
"Aku memulainya hanya untuk fansku.
Kadang hanya dengan menunjukkan satu foto daripada menjelaskan pikiran dan pendapatku secara rinci bisa menciptakan ikatan yang lebih besar.
Aku biasanya mengunggah pemandangan alam atau buku yang menginspirasiku."
Sampai saat ini, akun Instagram Changmin, @changmin88, sudah diikuti sebanyak 432 ribu orang.
Sampai tanggal 15 Maret 2018, Changmin sudah mengunggah 18 unggahan.
Sedangkan akun Instagram Yunho, @yunho2154, sudah diikuti sebanyak 445 ribu orang.
Yunho sudah mengunggah 16 postingan sampai pada 15 Maret 2018.
Kalian udah follow Instagram mereka belum nih? (*)