Find Us On Social Media :

Buah Manis Loyalitas Rizky, Sambut Hidup Baru di Rumah Baru

By None, Senin, 16 Desember 2019 | 16:09 WIB

Rizky, Sambut Hidup Baru di Rumah Baru

Grid.ID - Bulan terakhir tahun 2019 akhirnya menjadi momen yang tidak terlupakan oleh Rizky Budiansyah.

Bapak satu anak berusia 25 tahun ini tidak pernah menyangka bahwa mimpinya dan keluarga untuk memiliki rumah sendiri bisa menjadi kenyataan.

Ia masih ingat betul siang itu, 5 Desember 2019, masuk sebuah panggilan telepon dari nomor tidak dikenal.

Tanpa curiga, Rizky pun menjawab panggilan tersebut. Tidak disangka, suara di ujung telepon itu mengatakan bahwa Rizky memenangkan satu unit rumah dari program undian Smartfren WOW.

Hadiah utama ini didapatkannya setelah menukarkan 35 kupon undian.

Tidak ada harapan berlebih, Rizky mengaku hanya iseng menukarkan kupon tersebut.

Ia pun masih tidak mempercayai nasib baik ini hingga akhirnya melihat sendiri rumah yang didapatkannya.

“Awalnya saya sama sekali tidak percaya, meskipun sudah datang perwakilan Smartfren dari Bandung. Sampai akhirnya saya diajak melihat rumahnya, baru saya percaya,” ungkap pria asal Cianjur yang menetap di Purwakarta ini.

Rumah ini tentu menjadi pelengkap kebahagiaan Rizky dan keluarga yang kini tengah menyambut kehadiran anak keduanya.

Rizky memang telah menjadi pelanggan setia Smartfren sejak tahun 2009.

Selama hampir satu dekade, ia menikmati koneksi internet stabil dan terjangkau dari Smartfren.

Koneksi internet inilah yang membantunya menambah pundi-pundi penghasilan lewat berjualan suku cadang motor secara online, di samping pekerjaan utamanya sebagai buruh penggilingan bakso.

Tidak kalah beruntung, Wahyu Irawan pun menjadi pemenang hadiah mobil dari program undian Smartfren WOW periode ketiga ini.

Pemuda berusia 20 tahun asal Kisaran yang sehari-hari bekerja sebagai montir ini menukarkan 16 kupon miliknya.

Ia mengaku sudah menggunakan Smartfren selama 2 tahun sejak dia kembali dari Malaysia bekerja sebagai buruh bangunan pada tahun 2017 lalu.

Dua minggu kemudian, sebuah panggilan telepon masuk dan mengabarkan bahwa ia memenangkan hadiah mobil.

Ia pun tidak serta-merta percaya. Wahyu justru memarahi sang penelepon dan menuduhnya sebagai penipu berkedok undian.

“Orang tua saya pun tidak saya beritahu, karena saya takut ini penipuan dan nanti orang tua saya kecewa. Akhirnya, pihak Smartfren sendiri yang akhirnya datang langsung untuk memberitahu saya dan orang tua,” kenangnya.

Ia mengungkapkan akan menyisihkan sebagian rezekinya ini untuk mewujudkan impiannya, yaitu menyantuni anak-anak yatim.

Rizky dan Wahyu adalah segelintir sosok para pemenang program undian Smartfrem WOW.

Pada periode ketiganya ini, Smartfren kembali mengumumkan para pemenang hadiah utama rumah, mobil, dan sepeda motor.

Penyerahan hadiah secara simbolis dilakukan bertepatan dengan peluncuran paket internet terbaru Unlimited Full 4G yang diselenggarakan di Lavva Plaza Senayan pada Jumat (13/12) lalu.

Menurut Deputy CEO Smartfren Indonesia Djoko Tata Ibrahim, program undian Smartfren WOW dirancang untuk meningkatkan dan mengapresiasi loyalitas para penggunanya.

Seremoni penyerahan hadiah ini pun dihadiri oleh Atta Halilintar sebagai brand ambassador Smartfren.

Para pengguna Smartfren pun masih berkesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah spektakuler.

Mulai dari hadiah utama rumah senilai miliaran, mobil, hingga sepeda motor dan ratusan hadiah lainnya yang diundi setiap bulannya.

Gunakan terus kartu Smartfren kamu dan lakukan pembelian paket internet, panggilan telepon, maupun SMS untuk mendapatkan Smartpoin yang bisa kamu tukarkan dengan kupon program undian Smartfren WOW di aplikasi MySmartfren.

Hanya dengan menukarkan 100 Smartpoin, kamu sudah bisa mendapatkan 1 kupon undian. Semakin banyak ditukarkan, maka kesempatan menang pun semakin besar.

Simak informasi lebih lanjut tentang program undian Smartfren WOW berhadiah senilai total miliaran rupiah di halaman ini.