Find Us On Social Media :

Denada Terpaksa Banting Tulang Seorang Diri Biayai Pengobatan Anaknya, Shakira Aurum Tak Rela Ditinggal sang Ibu: Aku Nggak Mau Ibuk Kerja...

By Fidiah Nuzul Aini, Rabu, 18 Desember 2019 | 13:58 WIB

Shakira mengerti sang ibu harus bekerja di Indonesia

Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini

Grid.ID - Anak Denada, Shakira Aurum saat ini sedang menjalani pengobatan di Singapura.

Ia diketahui sedang berjuang melawan penyakit leukimia yang dideritanya.

Denada juga harus siap bolak-balik Indonesia-Singapura, karena ia bekerja di Indonesia sedangkan Shakira di Singapura.

Baru-baru ini Denada curhat di akun Instagramnya jika sang putri, Shakira, bereaksi ketika ia harus pulang ke Indonesia untuk bekerja.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Berikan Surprise Ulang Tahun ke Shakira Aurum, Denada: I Love You Ayuuuu..

Dikutip Grid.ID dari akun Instagram @denadaindonesia, Selasa (17/12/2019), Denada menceritakan jika awalnya Shakira tak mau ditinggal bekerja.

Shakira rupanya selalu menangis ketika Denada harus pulang.

Ia mengaku akan sangat rindu dan tak ingin sang ibunda bekerja.

Baca Juga: Masih Jalani Pengobatan Kanker Darah, Rona Bahagia Shakira Aurum Terpancar saat Bertemu Ayu Ting Ting, Denada: Hati Anakku Semakin Berbunga-bunga

"Ibu... do you miss me when you're in Indonesia? (Ibu.. apakah kamu merindukanku ketika kamu di Indonesia)," tulis Denada.

"Of course (tentu) sayang.. so much (banget)"