Find Us On Social Media :

Usia Kandungan Sudah 9 Bulan, Kondisi Zaskia Adya Mecca Belum Memungkinkan untuk Melahirkan Secara Normal

By Atikah Ishmah W, Sabtu, 17 Maret 2018 | 21:36 WIB

Zaskia Adya Mecca akan segera melahirkan anak ke-4.

Nah, pada kelahiran anak ketiga (Kaba), Zaskia menjalani operasi caesar karena beberapa faktor.

(BACA: Kontestan Indonesian Idol, Ayu Putri Sundari Disebut Sombong Saat acara Meet & Greet dengan Penggemar)

Ketika banyak orang menganggap operasi caesar adalah jalan bagi ibu-ibu yang enggan merasa sakit, Zaskia justru menepis anggapan itu dengan mengatakan bahwa keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan.

"Banyak yang bilang lahiran cesar mau ambil enak saja dan nggak mau sakit, tapi setelah ngerasain dua-duanya jujur semua ada plus minusnya," tutur Zaskia.

Oleh sebab itu, untuk kali ini Zakia memilih untuk mantap melakukan proses persalinan secara normal.

(BACA: Memeluk Agama Hindu, 6 Selebritis Indonesia Melakoni Nyepi, Siapa aja ya?)

Zaskia sendiri merasa trauma akan operasi caesar.

Pasalnya, pasca operasi, ia merasa kedinginan hingga menggigil.

Tak hanya itu, setelah caesar, Zaskia mengungkap bahwa selama 24 jam ia tidak diperkenankan mengangkat kepala dan tidak boleh beranjak dari tempat tidur.

(BACA: Bikin Heboh, Baim Wong Tiba-tiba Muncul di Tengah Penonton Indonesian Idol 2018)

Nah, jika ia bandingkan dengan proses lahiran normal, dirinya hanya membutuhkan waktu 3 jam untuk memulihkan kondisi tubuh.

Meski mantap menjalani persalinan secara normal, rupanya berdasarkan pemeriksaan dokter kondisi tubuh Zaskia belum mendukung.