Find Us On Social Media :

GridKids, Website Keren untuk Anak-anak Generasi Alpha

By None, Kamis, 19 Desember 2019 | 20:20 WIB

Redaksi media anak Grid Network Kompas Gramedia baru saja meluncurkan website baru, yaitu GridKids.id.

Grid.ID - Mencari informasi hiburan khsusus untuk anak-anak saat ini memang susah-susah gampang.

Terlebih informasi plus hiburan yang juga mendidik tumbuh kembangnya anak-anak.

Informasi seru seperti rilis film Star Wars terbaru, review film, game PS4 terbaru, bahkan pertandingan e-sport juga bisa dinikmati anak-anak.

Baca Juga: Segerombolan Orang Tak Dikenal 'Serbu' Rumah Nikita Mirzani, Bikin ART Ketakutan, Ada Apa?

Pengetahuan yang luas tidak cuma didapatkan di bangku sekolah, tapi di GridKids kamu juga bisa mendapatkan banyak pengetahuan baru yang enggak kamu dapat di sekolah.

Redaksi media anak Grid Network Kompas Gramedia baru saja meluncurkan website baru, yaitu GridKids.id.

GridKids adalah sebuah website untuk anak-anak, terutama generasi Alpha, yang menyajikan berbagai informasi populer yang seru dan juga edukatif.

Baca Juga: Sengaja Tak Manfaatkan Sinar Matahari, Sutradara Angga Dwimas Sasongko Sebut Film NKCTHI Lebih Dark dari Cahaya Dari Timur Beta Maluku

Sebab, anak-anak generasi Alpha, tidak hanya asyik tetapi juga smart dan pastinya banyak tahu.

GridKids terdiri dari beberapa kanal yang diharapkan dapat menghibur tapi tetap memberikan informasi yang bermanfaat, yakni:

1. Kids Info

Kala ini berisikan berbagai informasi dan kejadian yang sedang viral serta profil dari sosok yang dapat menjadi inspirasi anak-anak.

2. Kids Fun

Kanal ini berisikan konten berupa review, baik film maupun mainan, serta konten seru lainnya.

3. Kids TV

Kanal ini berisikan berbagai video yang menghibur yang terdiri dari subkanal Cool, Info, Fun, Story, Kids Zone, dan Playground.

Video-video ini terhubung langsung ke channel youtube GridKids dan media anak lainnya di Grid Network yang juga asyik!

Oh ya... GridKids juga sering mengadakan giveaway. Jadi pastikan kamu setia mengunjungi GridKids, ya!

(*)