Beri kesempatan dia untuk berkomentar
Setelah kita mengungkapkan alasan kenapa meminta putus, saatnya mendengarkan pendapatnya dia tentang keputusan tersebut.
Hargai kalau dia menunjukkan perasaan kesal atau pun sedih.
Karena wajar jika dia merasakan perasaan tersebut.
(BACA: Jangan Lewatkan 4 Perawatan Kulit Ini Sehabis Travelling )
Tapi sekali lagi, hindarkan diri buat menyalahkan dan mengkritik pasangan.
Pasangan kita juga membutuhkan waktu buat memproses keputusan tersebut.
Pilih waktu yang tepat
(BACA: Setelah Menikah dan Punya Anak, Intan Nuraini Mengeluh Hidupnya Berubah )
Memilih waktu yang tepat juga penting untuk menghindari putus yang nggak baik-baik.
Misalnya kalau kita sudah cukup lama dalam menjalankan hubungan tersebut, maka kita perlu memilih waktu yang paling pas supaya nggak terjadi kesalahpahaman.
Jika pasangan punya pertanyaan-pertanyaan tentang alasan kita putus, baiknya kita menjawab dengan jujur.
Meski putus terkesan menyedihkan dan menyakitkan, kita juga bisa berterima kasih kepada pasangan karena sudah sempat menemani kita selama masih dalam hubungan.
(BACA: Pengen Tampil Mengenakan Makeup Mewah? Coba Riasan Bibir dengan Glitter Ini yuk! )
Terakhir, buat keputusan putus tersebut sebagai pilihan terbaik untuk hubungan kita dan dia.(*)
( Cewek Banget / Indra Pramesti )
Artikel ini pernah tayang di Cewek Banget dengan judul Cara Putus Baik-baik Sama Pacar Tanpa Menyakiti Hatinya!