Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Tiga puluh menit lagi pesta di rumahmu akan dimulai!
Segala persiapan dari makanan, dekorasi, sampai beragam game seru sudah beres.
Duh, tapi kamu lupa mendinginkan minuman yang akan disajikan buat para tamu.
( BACA JUGA: 3 Inspirasi Mix and Match Feminin Outfit ala Marshanda )
Padahal waktu yang tersisa tinggal sedikit dan kamu nggak mau budget membengkak gara-gara harus beli minuman dingin lagi.
Mendinginkan minuman di dalam freezer juga butuh waktu yang cukup lama, sekitar 40-60 menit.
Apalah arti pesta tanpa segelas minuman dingin yang mampu menyegarkan suasana.
( BACA JUGA: Roro Fitria Disebut Mulai Beradaptasi dan Menyukai Menu Makanan di Rumah Tahanan )
Apalagi kalau kamu mengadakan pesta di siang hari.
Buat kamu yang pernah mengalami kepanikan seperti ilustrasi di atas, Grid.ID punya tips bermanfaat dari NDTV Food nih!
Biar pestamu tetap seru, langkah yang harus kamu lakukan adalah dengan membungkus botol minuman menggunakan kertas tisu.
( BACA JUGA: Belum Genap 5 Tahun, Anak Titi Kamal Mulai Percaya Diri Tampil di Teater )
Caranya, basahi beberapa lembar kertas tisu, tergantung besar kecilnya ukuran botol.
Setelah itu, tempelkan kertas tisu yang sudah basah tadi ke permukaan botol.
Saat semua permukaan botol sudah tertutup kertas tisu, masukkan botol ke dalam freezer.
( BACA JUGA: Jangan Dibuang! Kamu Bisa Tanam Sisa Daun Bawang di Rumah dengan Bonggolnya )
Foto 1
Tunggu sekitar 10-15 menit dan voila!
Minuman yang tadinya bersuhu ruang akan berubah menjadi dingin secara instan.
( BACA JUGA: Dapat Tawaran Akting di Film Baru dengan Uhm Tae Goo, Hyeri Girl's Day Berikan Respon Positif )
Bukan sulap bukan sihir, ternyata ada penjelasan ilmiah di balik trik ini loh.
Saat air yang terdapat pada kertas tisu menguap, air ini ikut membawa serta panas yang terdapat di dalam minuman.
Ketika panas mulai berkurang, minuman akan menjadi cepat dingin.
( BACA JUGA: Benarkah Klimaks Saat Bercinta Bisa Kurangi Kram Menstruasi? Ini Penjelasan dari Ahli Kesehatan Wanita )
Jadi, kamu nggak perlu panik lagi saat lupa belum menyimpan minuman di dalam kulkas.
Yuk cobain! (*)