Find Us On Social Media :

Tak Terima Motor yang Dipinjam Mantan Istri Hilang, Pria Asal Kebumen Ini Naik Pitam dan Aniaya Korban Pakai Sabuk Hingga Bawa Kabur Perhiasan Sebagai Ganti Rugi

By Arif Budhi Suryanto, Sabtu, 21 Desember 2019 | 19:34 WIB

MA (27) pelaku penganiayaan mantan istri di Kebumen saat konferensi pers di Polres Kebumen.

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Seorang pria asal Kecamatan/Kabupaten Kebumen berinisial MA (27) menganiaya mantan istrinya pada Sabtu (14/12/2019) sekitar pukul 1 siang.

Penganiayaan ini dilakukan pelaku di rumah korban, Sri Rahayu (22), di Desa Karangsari, Kecamatan/Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Berdasarkan keterangan Kapolres Kebumen, AKBP Rudy Cahya Kurniawan, kejadian dipicu oleh korban yang meminjam sepeda motor tersangka pada Kamis (12/12/2019) lalu.

Baca Juga: Liburan di Jepang, Naysilla Mirdad Banjir Dukungan Rekan Artis Lainnya Usai Pamer Foto Tengah 'Dilamar' oleh Kakek-kakek di Jepang

Namun sepeda motor Honda Beat warna putih itu kemudian hilang sehari setelahnya atau pada Jumat (13/12/2019) sekira pukul 19.30 WIB.

Hal tersebut membuat tersangka naik pitam dan bermaksud meminta ganti rugi namun dengan cara kekerasan.

"Mengetahui sepeda motor tersangka hilang, tersangka mendatangi korban dan meminta uang ganti rugi. Namun tersangka meminta dengan melakukan kekerasan." terang Rudy seperti yang dikutip dari Kompas.com.

Dari tangan tersangka, polisi berhasil menyita sejumlah barang bukti berupa uang tunai Rp 1.250.000, satu buah cincin emas, sepasang anting emas, serta sebuah handphone.

Total kerugian ditaksir mencapai Rp 5,5 juta.

Baca Juga: Astaga, Artis Cantik Ini Nikah dengan Pria yang Sudah Beristri, Ternyata Diberi Mahar Miliaran!

Akibat perbuatannya itu, tersangka terancam hukuman pidana sesuai Pasal 365 KUHP dengan ancaman 9 tahun penjara.