Find Us On Social Media :

Microsoft Tambahkan Fitur Lampiran Kalender di Aplikasi Outlook untuk Android, Seperti Apa ya?

By Nindya Galuh Aprillia, Senin, 19 Maret 2018 | 13:41 WIB

Microsoft Tambahkan Fitur di aplikasi Aplikasi Outlook | Phone Arena

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Microsoft Outlook adalah sebuah program personal information manager dari Microsoft yang digunakan untuk mengirim dan membaca surat elektronik atau email. 

Program ini juga memiliki fungsi kalender, jadwal kerja, catatan, dan jurnal. 

Outlook juga menyediakan akses kotak surat, kalender, dan jadwal bersama. 

Microsoft kembali merilis update pembaruan Outlook untuk Android yang membawa beberapa fitur dan perbaikan baru. 

( BACA JUGA: Romantisnya! Citra Kirana Suka Masak Makanan Kesukaan Ali Syakieb )

Meskipun bukan tergolong dalam perbaikan besar, namun hal ini membawa satu pembaruan fitur yang akan meningkatkan fungsionalitas aplikasi. 

Dilansir Grid.ID dari phone arena, penambahan fitur tersebut terdapat pada lampiran kalender. 

Lampiran kalender ini akan memungkinkan pengguna untuk membuka acara secara detail di aplikasi Outlook. 

Tak banyak fitur yang disertakan dalam pembaruan kali ini. 

( BACA JUGA: Yuk, Nikmati Perjalanan Kereta Berlatar Cantiknya Bunga Sakura di Jepang )

Namun Microsoft juga menyertakan perbaikan kinerja dan bug guna mengoptimalkan perangkat Outlook untuk Android. 

Versi terbaru Outlook untuk Android ini telah tersedia di Play Store, so tunggu apalagi?

Buruan update aplikasimu dan nikmati fitur barunya. 

Microsoft saat ini telah berkomitmen untuk fokus mengembangkan aplikasinya. 

( BACA JUGA: Katy Perry Segera Gelar Konser 'Witness: The Tour' di Indonesia, Begini Konsep yang Bakal Diusungnya )

Sejak diluncurkan versi mobile, aplikasi ini sudah banyak mendapatkan perbaikan dan penambahan fitur. 

Selain pembaruan kalender, perusahaan ini juga membuat pembaruan Aplikasi To-Do Microsoft.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk lebih fokus pada tugas yang sedang dikerjakan. 

Aplikasi To-Do adalah aplikasi yang bisa membantu kamu mengorganisir kegiatan dan tugas.

( BACA JUGA: Opick Bawa Pulang Jenazah Istri Kedua ke Kediamannya )

Sekarang kamu bisa menambahkan tag ke semua tugas, sehingga akan mempermudah proses pemfilteran. 

Kamu juga bisa mengelompokkan catatan kamu berdasarkan tag. 

Namun ini bukanlah satu-satunya fitur yang ditambahkan dalam pembaruan. 

Microsoft juga menambahkan fitur yang akan mengingatkan tanggal jatuh tempo tugasmu. 

( BACA JUGA: Ada Arti dari Setiap Mimpimu loh, Begini Penjelasannya Menurut Ahli Psikologi )

Dijamin kerjaan kamu nggak bakal terlewat deadline deh. 

Tentu saja terdapat banyak perbaikan bug dan perbaikan kecil lainnya yang disertakan. 

Pembaruan ini sudah tersedia di Google Play Store. (*)