Find Us On Social Media :

Dulu Bekerja Jadi OB, Pria ini Sukses Berbisnis dan Punya 650 Outlet Restoran Cepat Saji Hingga Membuat Hotman Paris Tersaingi

By None, Kamis, 26 Desember 2019 | 10:10 WIB

Dulu Bekerja Jadi OB, Pria ini Sukses Berbisnis Hingga Punya 650 Outlet Restoran Cepat Saji Hingga Membuat Hotman Paris Tersaingi

Grid.ID - Bukan rahasia lagi bila Hotman Paris dikenal sebagai pengacara yang memiliki kekayaan melimpah.

Tapi, ternyata Hotman Paris masih bisa merasa hampir disaingi saat bertemu dengan seorang pengusaha yang memiliki 650 restoran cepat saji.

Belum lagi sosok yang dianggap saingannya itu merupakan mantan OB (office boy) alias cleaning service.

Baca Juga: Gara-gara Bercanda Sembari Pamer Cincin Berlian di Kamera, Ternyata Hotman Paris Nyaris Bikin Orang Terkaya Indonesia Ini Meledak. Begini Kronologinya

Orang tersebut adalah Nurul Atik, seorang pengusaha kelahiran Jepara, Jawa Tengah.

Nurul Atik membagikan kisah inspiratif yang dulunya hanya menjadi OB bahkan dihina kini menjadi seorang pengusaha sukses, di tayangan Hotman Paris Show, yang diunggah di kanal Youtube Hotman Paris Official, Kamis (1/8/2019) lalu.

"Aku kira selama ini aku yang paling sukses, ternyata baru dua udah saingan aku nih, ini Nurul Atik jujur deh, kau punya outlet restoran ayam 650 outlet?" tanya Hotman Paris

"Betul," Jawab Atik mantap.

Restoran ayam cepat saji Atik ini dinamai Rocket Chicken, bahkan setiap outletnya merupakan restoran dengan tempat duduk minimal 40 bangku.

Baca Juga: Pinjam Ponsel Ayahnya, Bocah ini Keasyikan Memilih Barang di Situs Belanja Online Hingga Habiskan Uang Rp141 Juta

"Tampangmu nggak ada tampang orang kaya? 650 outlet ayam tersebar di seluruh Indonesia? Itu restoran atau warung kecil?" tanya Hotman. 

"Iya (tersebar di berbagai wilayah di Indonesia), semua restoran, konsepnya kita restoran, bukan kios bukan rombong ya, jadi ada ketentuan tempat duduk itu minimal 40," ungkap Atik.