Find Us On Social Media :

Tak Mau Kondisi Ayah Memburuk, Ayumi Terpaksa Berbohong ke Harada

By Al Sobry, Selasa, 20 Maret 2018 | 23:14 WIB

Ayumi Harada

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia  Grid.IDAyumi Harada, anak perempuan Hiromitsu masih tetap rahasiakan penyakit ayahnya sampai meninggal.

Ayumi paham betul jika ayahnya seorang yang pemikir. Ia tak mau ayahnya sedih lantaran mengetahui ada tumor di lambungnya.

"Papa itu orangnya pemikir, jadi aku nggak kasih tau papa kalau ada tumor," ucapnya sempat berbohong ke ayahnya sendiri.

(Anak Mendiang Harada Nangis Saat Ingat Transfusi yang Dibutuhkan Tak Diberi Sampai Ayahnya Meninggal)

"Aku nggak mau papa makin drop karena kepikiran," kata Ayumi Harada, kepada Grid.ID di kediamannya di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Selasa (20/3/2018).

Sampai-sampai Ayumi pun tak kuasa menyampaikan jika ayahnya menjalankan operasi selama empat kali.

"Orang operasi aja aku enggak berani bilang ke papa empat kali. Papa tahunya cuma dua kali," kata Ayumi lagi.

Sisanya, Ayumi terpaksa berbohong.

"Dua nya aku bilang perutnya mau dibersihin," tandasnya.

Ayumi Harada, anak perempuan dari Chef Harada sangat merasa kehilangan atas meninggalnya sang ayah.

Menurut Ayumi Harada, juru masak asal Jepang itu ialah seorang pahlawan untuk dirinya.

"Papa super hero!” ungkapnya saat ditemui tim Grid.ID di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan pada Senin (19/3/2018).

Ayumi melihat bagaimana Chef Harada memperjuangkan kariernya dengan semangat tanpa keluhan ke keluarga.

(Yuk Ikuti Cara Orang Jepang Belajar Perkalian Matematika, Si Kecil Pasti Suka)

"Dilihat dari awal perjuangan papa dari awal semangat papa, papa enggak pernah ngeluh," ujar Ayumi

Chef Harada meninggal disebabkan oleh penyakit dibagian pencernaannya, sejak akhir tahun 2017 lalu.

Bukan seorang yang tidak mengeluh saja, Ayumi Harada menilai sang ayah juga sosok menyenangkan orang banyak.

"Orang yang baik. Banyak yang sayang," lanjut Ayumi.

Chef Harada menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin (19/3/2018) dini hari, pada pukul 02.15 WIB di Rumah Sakit Puri Cinere.

Sebagai informasi, dengan bahasa Indonesia berlogat Jepang, Chef Harada menyapa pemirsa acara televisi Fun Cooking, hingga dirinya dikenal.

"Halo ibu-ibu ketemu lagi, nama saya Chef Harada di Fun Cooking," begitu pria bernama asli Hiromitsu Harada menyapa.

Cara bicara dan tingkahnya yang kocak, membuat acara memasak yang tayang pada 2012 lalu itu di Trans TV berbeda dari yang sudah ada.

Di Fun Cooking, Chef Harada nggak hanya memperkenalkan masakan Jepang saja, tapi juga fushion antara Jepang dan Indonesia.

Sebelumnya Chef bernama lengkap Hiromitsu Harada ini dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Senin (19/3/2018).

Kabar duka ini dikabarkan oleh sang putri sendiri, Ayumi Harada melalui akun Instagramnya @ayummyy246.

(BACA JUGA Ini yang Terjadi Pada Malam Tragis Kematian Sridevi Berdasarkan Pengakuan Sang Suami)

Dalam caption, Ayumi menyebutkan bahwa sang chef asal Jepang itu meninggal dunia pada pukul 02.15 dini hari.

Ayumi menuliskan bahwa ia melihat perjuangan ayahnya dari awal.

Ayumi juga mengungkapkan bahwa ia melihat kemajuan dan semangat ayahnya.

(BACA JUGA Selamat Datang Maret! Intip 12 Ramalan Lengkap Zodiak Bulan Maret Ini yuk! Sstt...Libra Harus Super Waspada dan Hati-hati Bulan Ini)

Dear Papa.  Ayumi melihat perjuangan papa dari awal. SemakinHari Ayumi melihat kemajuan dan semangat Papa, Semakin Ayumi Cinta kepada papa.Papa bener benrer Hebat. Tiada yang akan bisa ganti posisi mu di hati ku pa.  papa adalah super hero ku.  Always. Always. Rest in Peace Papa.

Netizen turut mengungkapkan duka cita di akun Instagram Ayumi.

Cinta kepada papa.Papa bener benrer Hebat. Tiada yang akan bisa ganti posisi mu di hati ku pa.  papa adalah super hero ku.  Always. Always. Rest in Peace Papa.

Netizen turut mengungkapkan duka cita di akun Instagram Ayumi.

“Turut Berduka cita,semoga tenang disana..@ayummyy426,” tulis m.ausser.

“Turut berduka cita @ayummyy426,” mochamadgilang17

“Innalillahi wa inna ilaihi roji'un.. gada yg bilang 'ibu ibu' dengan khasnya lagi :(,” tulisnya ruuuuls.

Chef Harada sempat dikabarkan sakit dan dirawat di ICU sebuah rumah sakit pada 15 Maret 2018 kemarin.  (*)