Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Didi Kempot kembali bersinar dan banjir tawaran manggung di berbagai tempat.
The God Father of Broken Heart tersebut bahkan diketahui sudah mempersiapkan album baru di tahun 2020 mendatang.
Pada tahun 2019 Didi Kempot memang gencar menjadi sorotan khususnya bagi kaum milenial.
Melansir dari Tribun Seleb, lagu-lagu Didi yang bergenre campur sari tak cuma dikenal di kawasan Solo dan sekitarnya saja.
Tetapi kini sudah merambah ke masyarakat Jakarta bahkan menyentuh kaum milenial.
Ya, berkat lirik-lirik bernuansa galau yang diciptakannya, Didi Kempot berhasil merebut hati kaum muda.
Baca Juga: Sebelum Kembali Naik Daun di Tahun 2019, Didi Kempot Ternyata Banyak Merenung dan Menulis
Didi pun menjadi banjir tawaran untuk manggung di berbagai acara.
Tak cukup sampai di situ, di setiap penampilan Didi, selalu dipadati oleh para penonton dan penggemarnya yang dikenal dengan sebutan 'Sobat Ambyar'.
Namun baru-baru ini, saat ditemui awak media, Didi Kempot mengaku mendapatkan permintaan langsung dari Presiden Indonesia, Joko Widodo.
Baca Juga: Mengangkat Konsep Budaya Indonesia, Shopee Pilih Didi Kempot Jadi Brand Ambassador
Didi mengaku saat itu Jokowi memintanya untuk membuatkan lagu bertemakan kebangsaan.
"Itu (lagu) permintaan beliau,"
"Beliau minta lagu tentang Bhineka Tunggal Ika,"
Baca Juga: Steven & Coconut Treez hingga Didi Kempot akan Menghibur di Big Bang Jakarta 2019
"Kita ini berbangsa dan satu Indonesia kita NKRI,"
"Paling tidak seniman ikut menyuarakan," ujar Didi Kempot saat ditemui di kawasan Jiexpo Kemayora , Jakarta Pusat, Jumat (27/12/2019) dikutip dari Tribun Seleb.
"Banyak seniman lain yang udah nulis tentang itu, saya juga akan ikut mencoba," tambahnya.
Baca Juga: Didi Kempot Sukses Bikin 'Ambyar' Penonton Synchronize Fest 2019
Sementara itu, tepatnya sekitar empat bulan yang lalu Presiden Jokowi sempat tertangkap kamera tengah menyanyikan lagu 'Sewu Kutho' saat Didi diundang ke Istana Merdeka, Jakarta.
Bahkan Presiden Jokowi juga berusaha untuk menanyikan lagu Sewu Kutho sambil sesekali melihat sang istri, Iriana Jokowi.
Menurut Jokowi, lagu itu mengingatkan pada perjalanannya sebagai presiden yang telah melewati seluruh kabupaten dan kota di Indoneisa yang berjumlah 514.
(*)