Setelah kedua pelaku yang bersetatus anggota polisi aktif berhasil diamankan pada Kamis (26/12/2019) malam, kini kediaman Novel Baswedan diadakan pengamanan ketat.
Melansir dari Tribunnews, kediaman Novel Baswedan di Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara hingga kini masih dalam pemantauan.
"Kami bertugas secara bergantian. Ditugaskan Djalil bagian pengamanan (Kepala Bagian Keamanan Komisi Pemberantasan Korupsi Kolonel Polisi Militer (Purn) Abdul Jalil Marzuki,-red)" kata seorang pria berbaju hitam bertuliskan KPK saat ditemui di kediaman Novel Baswedan pada Sabtu (28/12/2019).
Setiap tamu yang datang, diminta untuk menunjukkan identitas mereka.
"Foto ID card untuk laporan," katanya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, dua orang disiagakan dari pihak KPK untuk terus mengawasi kediaman Novel Baswedan dan keluarganya.
(*)