"Dan satu lagi yang kupelajari di 2019.
Untuk jangan terlalu ambil pusing dengan komentar-komentar negatif orang.
Komentar-komentar orang bahkan media sekalipun yang sifatnya hanya ingin menjatuhkan atau riya, hanyalah sesaat.
Karena yang menjalankan hidup ini adalah diri kita sendiri, kita yang lebih tahu kapasitas kita dan betapa besarnya hadiah 'kehidupan' ini.
Dan satu lagi sih sebenarnya belajar untuk membaca caption, sebelum berkomentar juga ada bagusnya loh.
Karena kan ga semua orang IG postnya, isinya seragam dan sama, jadi ada bagusnya juga dibaca," begitulah bunyi keterangan yang ditulis Tamara Bleszynski di postingannya.
Baru sehari diunggah, postingan Tamara ini seketika mendapat respons dari para pengikutnya yang bertanya-tanya apakah sang pesinetron telah banting setir menjadi juragan sembako di toko kelontong.
“Waow, juragan sembako,” tulis @nofanwiguna.
“Kalau pedagangnya secantik ini bisa tiap hari saya ke main ke pasar dan melupakan mall,” tulis @yustinusbhayu.
“Budayakan berbelanja di pedagang kecil. 1 barang yang kalian beli sangat berharga untuk kelangsungan hidupnya dan keluarganya. Spread the love @tamarableszynskiofficial,” tulis @deviaanatasya12. (*)
Baca Juga: Goda Tamara Bleszynski saat Berbikini, Vicky Prasetyo Keluarkan Jurus Gombalnya!