Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Istri dari Lukman Azhari yang merupakan adik kandung dari Ibra Azhari, Medina Zein, resmi menjadi tersangka karena positif menggunakan obat terlarang, amfetamin.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus, mengungkapkan bahwa Medina Zein diketahui menggunakan amfetamin karena pengembangan kasus narkoba Ibra Azhari.
"Memang dua hari yang lalu inisial MZ ya. Ini hasil pengembangan dari beberapa tersangka yang berhasil ditahan bahwa ada inisial MZ yang juga terlibat," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus, di kawasan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (30/12/2019).
Baca Juga: Medina Zein Resmi Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Penyalahgunaan Obat-obatan Terlarang
Mengetahui hal tersebut, pihak berwajib segera mengamankan Medina Zein.
"Kemudian dua hari yang lalu kita lakukan penanganan MZ ini di salah satu rumah sakit di Lebak Bulus," ungkap Yusri Yunus.
Setelah diperiksa melalui tes urine, hasil menunjukkan bahwa Medina Zein memang pemakai obat terlarang.
Baca Juga: Sama-sama Diringkus Kepolisian, Ibra Azhari Bantah Ajak Medina Zein Konsumsi Obat-obatan Terlarang