Dress putihnya tersebut memiliki model off shoulder sehingga membuat bagian pundak Maya Septha terekspos.
Sedangkan untuk alas kakinya, pilihannya jatuh pada sepasang pump heels putih dengan aksen manik-manik.
Yup aksen manik-manik pada heelsnya memang memberi kesan elegan dan manis ya.
( BACA : Reaksi Harmonizer Atas Vakumnya Fifth Harmony dan #ThankyouFifthHarmony Jadi Trending)
Tak lengkap rasanya penampilan seorang perempuan tanpa sebuah aksesori, setuju nggak?
Nah kali ini sebuah kalung tampak sempurna dikenakan oleh Maya Septha sebagai pelengkap penampilannya.
Untuk gaya rambutnya, Maya Septha memilih untuk membiarkan rambut long bobnya tergerai dengan rapi.
Kalau urusan makeup, seperti biasa, Maya Septha tampil dengan riasan flawless yang tidak terkesan berlebihan.
( BACA : Hal Spele yang Dilakukan Vanesha Prescilla Mampu Bikin Adipati Dolken Merasa Tersanjung)
Lengkap dengan warna lipstik nude yang membuat tampilannya jadi semakin manis dan natural.
Nah kalau menurut kamu gimana nih penampilan Maya Septha dengan balutan dress putihnya ini?
Jadi makin memesona kan? (*)