Grid.ID - Jika kamu sering bertanya apakah rasa cemburu itu normal atau tidak?
Jawabannya adalah ya.
Cemburu adalah hal yang normal dalam hubungan yang sehat.
Menurut seorang terapis di New York, pada suatu titik manusia bisa merasa cemburu.
(BACA: Bertemu Dua Kontestan Idol, Bunga Citra Lestari Bakal Bikin Project Baru? )
Tapi kamu harus mengontrol frekuensi rasa cemburumu.
Rasa cemburu yang berlebihan bisa menentukan masa depan hubunganmu dan pasanganmu.
Melansir dari laman Womenshealthmag, Grid.ID merangkum beberapa hal yang bisa membantu mengontrol rasa cemburumu.
1. Jeda waktu
Sebagian besar rasa cemburu terjadi saat kamu melihat dari sudut pandangmu dan mengambil keputusan sendiri tentang apa yang kamu lihat dan dengar.
Sebelum kamu jatuh dalam rasa cemburumu, ada baiknya kamu mengalihkan perhatianmu dari hal yang membuatmu cemburu.
Ambil jeda waktu untuk menenangkan pikiran dan hatimu, lalu ungkapkan perasaanmu.
Pasangan yang sehat mendiskusikan perasaan cemburu mereka.
2. Ungkapkan perasaanmu daripada menuduh
Daripada kamu menuduh pasanganmu, alangkah lebih baiknya kamu memberi tahu pasanganmu.
Jika kamu merasa pasanganmu menggoda seseorang, beritahu mereka kalalu kamu terusik dengan perilakunya yang seperti itu.
(BACA: Ramai, Ternyata Tak Hanya Suami yang Temani Prosesi Kelahiran Bayi Siti Nurhaliza )
3. Gunakan konsep perundingan dalam hubunganmu
Jika si dia memiliki pengaruh yang tidak sehat dari orang lain dan itu berpengaruh pada hubungan kalian maka kalian perlu berbicara.
Tetapkan batasanmu daripada merasa cemburu.
Dengan kata lain, tentukan batasanmu baginya dalam bertingkah laku.
Putuskan konsekuensi apa yang akan diterimanya jika ia bertindak tidak sesuai dengan batasan yang kamu miliki.
4. Merefleksikan diri
Cemburu itu berasal dari dalam dirimu sendiri.
Terkadang kamu perlu bertanya pada dirimu sendir tentang beberapa hal yang pantas untuk kamu cemburui atau tidak.
5. Jangan biarkan rasa cemburu itu menang
Seringkali rasa cemburu itu dikaitkan dengan rasa takut akan kehilangan.
Ketika rasa cemburu itu sudah mulai membuatmu merasa takut, jangan biarkan itu berlanjut.
(BACA: Hal Spele yang Dilakukan Vanesha Prescilla Mampu Bikin Adipati Dolken Merasa Tersanjung )
Ingatkan dirimu tentang 3 hal saja yang pernah dilakukan pasangamu yang membuatmu merasa dicintai.(*)