Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Hashtag #DirutKAI sempat menjadi trending di Twitter Indonesia sejak Jumat pagi.
Saat ditelusuri, ternyata tagar tersebut muncul karena banyaknya pengguna Twitter yang membagikan video Dirut KAI tengah naik perahu karet pasca banjir.
Hingga Jumat siang #DirutKAI ini diketahui mencapai lebih dari 3.200 Twit yang mengunggah tagar tersebut.
Baca Juga: Ditemani Sang Ayah, Ayu Ting Ting Kunjungi Korban Banjir di Depok
Melansir dari laman Twitter @MINI21O4 pada Sabtu (4/1/2020) akun ini juga menjadi salah satu akun yang membagikan video viral tersebut.
Video yang menayangkan seorang pria duduk di atas perahu karet ini melintas di genangan air.
Pria yang disebut-sebut sebagai Dirut KAI ini, terlihat melintas dengan dibantu beberapa tim SAR.
"Ini manten sunat, evakuasi korban banjir ato iring2an Dirut KAI...?" tulis akun @MINI21O4.
Mengetahui hal tersebut netizen juga dibuat salah fokus dengan genangan air yang cukup dangkal.
"Salfok sama ketinggian air, yg cuma semata kaki..," tambanhnya.
Hingga kini video tersebut telah di retweet oleh ribuan penguna Twitter dan mendapatkan sekitar 1.800 like.
Baca Juga: Dari dalam Penjara, Saipul Jamil Justru Sindir Keras Kisah Cinta Luna Maya, Bang Ipul: Rasain Kamu!
Beberapa netizen juga terlihat memberikan komentar yang beragam.
"Itu paduka raja mau melamar nyiroro kidul," tulis @anakkampoeng87.
"Berbaik sangka saja. Mungkin bila kulitnya terendam air kotor akan larut karena senyawa," tulis @arwiguna.
"Manja banget jd pejabat. Pejabat itu melayani bukan dilayani," tulis @oy_palalloi.
Sementara itu melansir dari Tribunnews, Yuskal Setiawan selaku Vice President Public Relations PT KAI, membenarkan sosok dalam video tersebut adalah Dirut KAI Edi Sukmoro.
Yuskal menerangkan, saat itu Dirut KAI tengah meninjau secara langsung terkait lokasi Dipo KRL Bukit Duri, pada Kamis (2/1/2020) siang.
Dirut KAI Edi Sukmoro dijelaskan Yuskal sedang memastikan proses normalisasi Dipo KRL berjalan lancar.
Pasalnya setelah diguyur hujan semalam, Dipo KRL di Bukit Duri terendam banjir sejak Rabu (31/12/2019).
(*)