Seakan mendapat pertanda bahwa rumahnya akan terkena bencana banjir, Yuni nekat pulang ke rumahnya walau tengah berlibur.
Hal tersebut diungkapkannya melalui unggahan di Instagram pribadinya @yunishara36 pada Sabtu (4/1/2020).
Dalam unggahan tersebut, nampak ibu dua anak ini menceritakan firasatnya atas banjir yang menerjang rumahnya.
Yuni Shara diketahui telah selesai bekerja di Manado pada 30 Desember 2019.
Kemudian, dirinya langsung bertolak ke Bali untuk merayakan tahun baru bersama anak-anaknya dan mantan suaminya.
Namun beberapa jam berada di Bali, Yuni mengaku tiba-tiba ingin pulang ke Jakarta karena khawatir dengan sang ibu.
Apalagi sang adik, Kartika Sary, sedang sakit dan dirawat di rumah sakit.
"Siang saya sudah sampai Bali dan kumpul bersama mereka. Sore jam 5, mendadak saya pengin pulang karena kepikiran mama di rumah," tulisnya
Pada hari itu juga, pelantun lagu 50 Tahun Lagi ini terbang ke Jakarta.