"Kalau sekarang saya punya anak laki-laki? Mau saya kasih nama apa? Yosafat, karena musuh yang saya hadapi sekarang saya kalah kekuatan.
"Saya bukan pejabat, mereka semua oknum bisa sekongkol, saya nggak bisa lawan, saya hanya bisa minta ke Tuhan," ungkap Ahok.
"Tuhan yang akan berperang untuk saya, untuk mengenang ini saya akan menamai anak saya Yosafat," imbuhnya.
Jika nama Yosafat memiliki arti yang sangat mendalam, nama Abimanyu juga memiliki arti yang tak kalah mendalamnya.
Melansir laman Namamia, pada Senin (6/01/2020), nama Abimanyu dalam bahasa Jawa artinya tidak takut kesulitan.
Sedangkan dalam bahasa Indonesia, nama Abimanyu berarti kesempurnaan atau kesembuhan.
Selain itu, Ahok juga membubuhkan nama akhirnya 'Purnama' untuk anak keempatnya itu.
Nama anak keempat Ahok ini mencerminkan nestapa hidup yang selama ini ia lalui. Tak hanya itu, Ahok juga berharap sang putra bisa berani dan setangguh dirinya.
(*)