Grid.ID - Baru-baru ini, seekor anjing cacat berusia 6 tahun bernama Ping Pong telah dipuji sebagai pahlawan karena menyelamatkan seorang bayi laki-laki yang dikubur hidup-hidup di ladang oleh ibunya.
Melansir dari The Sun, peristiwa ini terjadi pada Rabu pagi (15/05/2019) di sebuah desa di timur laut Thailand.
Anjing itu hanya memiliki tiga kaki yang berfungsi setelah salah satu kakinya ditabrak mobil.
Dia terlihat mengendus dan menggali lubang di dekat ladang di desa Ban Nong Kham, di distrik Cham Phuang, Bangkok.
Anjing itu juga mulai menggonggong dan menarik perhatian petani di dekatnya.
Berkat penggalian Ping Pong yang memperlihatkan kaki bayi, para petani segera membawa bayi yang baru lahir ke rumah sakit.
Sesampainya di sana, dokter membersihkan sang bayi dan menyatakan dia sehat.
Pemilik Ping Pong, Usa Nisaikha (41), mengatakan bahwa anjing itu sangat baik dan dia telah membesarkan Ping Pong sejak lahir.