Find Us On Social Media :

Ruben Onsu dan Betrand Peto Kelilingi Rumah Super Megah Otis Hahijary dan Nikmati Perpustakaan Bergaya Klasik Bareng Anak Yatim

By Nurul Nareswari, Selasa, 7 Januari 2020 | 13:48 WIB

Ruben Onsu dan Betrand Peto bersama Otis Hahijary (paling kanan).

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Betrand Peto diundang untuk bernyanyi di hadapan anak-anak yatim di rumah megah milik Vice President ANTV, Otis Hahijary.

Bukan hanya Betrand Peto, Ruben Onsu juga dimandatkan untuk menjadi pembawa acara dalam rangka ulang tahun Otis Hahijary yang ke-50 tersebut.

Sebelumnya, Otis Hahijary mengadakan pesta ulang tahun di Singapura yang bertabur selebriti ternama, antara lain Ayu Ting Ting, Luna Maya, Shaheer Sheikh, Ayu Dewi, Nia Ramadhani, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Bikin Bangga! Mobil Buatan Indonesia, AMMdes Bakal Diborong 10.000 Unit oleh Pengusaha Terkaya di Afrika

Tak hanya itu, bos ANTV ini juga merayakan ulang tahun di Paris bersama Raffi Ahmad dan keluarganya.

Kini, masih dalam rangkaian perayaan setengah abad usianya yang jatuh pada 12 Desember, Otis Hahijary mengajak anak-anak yatim piatu ke Dufan.

Setelah itu, Otis mengajak para anak-anak yatim piatu tersebut touring ke rumah megahnya.

Kegiatan itu terlihat dalam postingan Otis di instagram pribadinya.

 Baca Juga: Trump Bunuh 'Jenderal Peracik Strategi Militer Canggih' Iran, Korea Utara dan Iran Tingkatkan Kerjasama Nuklir? Analis: Korut Menjual dari Senapan Mesin hingga Rudal Balistik

Ia mengajak anak-anak melihat 5000 koleksi bukunya di perpustakaan pribadi bergaya klasik juga puluhan lukisan karya pelukis Indonesia ternama seperti Affandi hingga maestro dunia sekelas Picasso.

“Ini pertama kalinya, saya mengundang orang dari luar masuk ke dalam rumah saya. Saya mau kasih lihat perpustakan saya, koleksi buku-buku bacaan saya."