Grid.ID - Sangat mudah mengungkapkan perasaan suka atau tidak pada pasanganmu.
Tetapi untuk memahami kualitas seseorang dibutuhkan waktu yang sedikit lama.
Ini menjadi tugas yang sedikit sulit sebelum kamu memantapkan hatimu untuk menjalin hubungan yang lebih dengan si dia.
Terlepas dari apakh dia pilihanmu, tidak ada salahnya kamu memahami kualitas yang ada pada kepribadian pasanganmu.
(BACA: Inilah 5 Kekhawatiran Tentang Cinta Setelah Perceraian)
Dilansir dari laman popsugar, Grid.ID merangkum sejumlah hal yang bisa membantumu untuk meneliti kualitas pasanganmu.
1.Mendukung keputusanmu
Selain menjadi pemimpinmu dia juga harus bisa menjadi orang yang bisa menyemangatimu dan mendorongmu untuk lebih berkembang.
2.Menambah kualitas hidupmu
Bukan dalam hal materi saja, tapi pasanganmu memiliki sesuatu yang menjadi inspirasimu untuk berjuang dan berkembang.
Pastikan jika pasanganmu memiliki kualitas pribadi yang luar biasa, kamu juga bisa menjadi pasangan yang layak baginya.
(BACA: Menikah di Usia 20 dan 30 Tahun Ada Perbedaannya loh! Apa Saja ya?)