Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Setelah lakukan comeback, member MONSTA X mengungkapkan bahwa mereka ingin tampil di beberapa acara.
MONSTA X baru saja merilis mini album keenam yang berjudul The Connect dengan title track berjudul Jealousy.
Album tersebut dirilis pada Senin (26/3/2018) pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.
Album tersebut berisi lima lagu di mana para member ikut berpartisipasi.
(VIDEO: MONSTA X Resmi Comeback dengan Mini Album Terbaru, Yuk Cek Video Klipnya!)
Selama jumpa pers, Shownu ditanya tentang apa yang akan dia lakukan jika dia menerima tawaran syuting reality show Hyori's Homestay.
Dulu, Shownu adalah back up dancer untuk Lee Hyori.
Shownu menjawab bahwa dia belum memiliki kesempatan unutk menyapa Lee Hyori dengan benar setelah berhenti menjadi back up dancernya.
Selain itu, Shownu juga berkata, "Jika tawaran itu datang, aku pasti akan melakukannya."
(Adakan Sesi Foto Bareng, Begini Sikap I.M MONSTA X saat Fansnya Diminta Berlutut)
Dilansir Grid.ID dari soompi, Wonho menambahkan bahwa Shownu sedih karena di tidak mendapat tawaran tampil di acara itu bahkan sampai season keduanya.