Teddy sebenarnya tak tega jika jenazah mendiang istrinya diautopsi.
Berhubung yang mengajukan adalah putra mendiang Lina, ia pun tak dapat menolak.
"Kalau saya sendiri, Nak Iki kan masih anaknya bunda Lina, kalau mau memproses autopsi,"
"Mungkin itu anaknya sendiri ingin mengetahui kebenarannya seperti apa," ujarnya.
Terkait dengan ucapan Teddy yang akan menuntut balik jika dalam kasus yang diajukan ini mencemarkan nama baiknya, Sule dan putranya pun angkat bicara.
Masih dilansir dari sumber yang sama, Iki mengaku santai dan mempersilahkan publik untuk menilai.
"Kalau misalkan akan ada yang melaporkan (saya) atas pencemaran nama baik, ya biar masyarakat yang menilai," kata Iki.
Pasalnya, maksud pelantun lagu 'Kesempurnaan Cinta' itu membuat laporan polisi karena ingin mengetahui penyebab pasti kematian sang ibunda.
"Karena saya melaporkan hanya untuk autopsi dan juga kronologis,"