"Sayang aja. Dan kaget, karena kasusnya baru diumumin sekarang, padahal udah sejak tahun 2017," imbuhnya.
Tak hanya itu, orang tua para mahasiswa yang kini kuliah di Inggris sampai khawatir.
Terutama orang tua para mahasiswi, yang hidup merantau.
"Buat cewek-cewek, orang tua kalian khawatir nggak, setelah ada berita ini?" tanya Raffi.
"Keluarga nanya, di York ada nggak kayak gitu.
"Terus aku jawabnya, 'Alhamdulillah nggak ada', semoga nggak kejadian ke kita juga, dan disuruh lebih hati-hati aja," ungkap Adinda, salah seorang mahasiswi yang kini mengenyam pendidikan di York, Inggris.
Untungnya, mahasiswa yang tengah bersama Raffi saling menjaga, setelah bergabung dalam Perhimpunan Pelajar Indonesia.
(*)